Polres Buleleng Salurkan Air ke Sambirenteng
SINGARAJA, NusaBali - Guna mengatasi kesulitan air yang menimpa wilayah Dusun Gretek, Desa Sambirenteng, Polres Buleleng menyalurkan bantuan air bersih di desa yang berada di wilayah Kecamatan Tejakula, Buleleng, Senin (4/9) siang. Sebanyak 5.000 liter air bersih disalurkan untuk kebutuhan air sejumlah keluarga.
Pendistribusian air bersih ini dilakukan sebagai rangkaian kegiatan sosial dalam Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-68 Tahun 2023. Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kasat Lantas Polres Buleleng, AKP Kanisius Franata. Selain menyalurkan air bersih ke pemukiman warga, polisi juga memberikan bantuan sosial berupa paket sembako.
"Bantuan air bersih kali ini, kami kerahkan satu unit mobil tangki yang berisi 5.000 liter air. Sekaligus menyerahkan bantuan sosial yang terdiri dari 100 paket sembako," ujar AKP Kanisius Franata.
Ia mengatakan penyaluran air bersih ini sebagai bentuk kepedulian polisi terhadap masyarakat yang sangat membutuhkan bantuan air bersih. Sebab, diketahui beberapa bulan terakhir ini, masyarakat kesulitan mengakses air bersih. "Memang kami salurkan berdasarkan permintaan warga terkait air bersih," imbuh dia.
Pendistribusian air bersih melalui jajaran Polres Buleleng, akan dilakukan kembali jika terdapat permintaan bantuan dari warga. Pihaknya menegaskan, bantuan air bersih diberikan untuk memenuhi kebutuhan warga sehari-hari, seperti memasak dan minum. "Jika diperlukan, kami siap membantu," ujarnya. 7mzk
"Bantuan air bersih kali ini, kami kerahkan satu unit mobil tangki yang berisi 5.000 liter air. Sekaligus menyerahkan bantuan sosial yang terdiri dari 100 paket sembako," ujar AKP Kanisius Franata.
Ia mengatakan penyaluran air bersih ini sebagai bentuk kepedulian polisi terhadap masyarakat yang sangat membutuhkan bantuan air bersih. Sebab, diketahui beberapa bulan terakhir ini, masyarakat kesulitan mengakses air bersih. "Memang kami salurkan berdasarkan permintaan warga terkait air bersih," imbuh dia.
Pendistribusian air bersih melalui jajaran Polres Buleleng, akan dilakukan kembali jika terdapat permintaan bantuan dari warga. Pihaknya menegaskan, bantuan air bersih diberikan untuk memenuhi kebutuhan warga sehari-hari, seperti memasak dan minum. "Jika diperlukan, kami siap membantu," ujarnya. 7mzk
Komentar