Penumpang Laut Bali Meningkat
Penumpang angkutan laut dari Bali ke berbagai daerah tujuan di Indonesia sebanyak 208.866 orang selama bulan Mei 2017, meningkat 20.774 orang atau 11,04 persen dibanding bulan sebelumnya tercatat 188.092 orang.
DENPASAR, NusaBali
"Namun angkutan barang justru terjadi sebaliknya yakni merosot 5.571 ton atau 29,05 persen dari 18.883 ton pada bulan April 2017 menjadi hanya 13.312 ton pada bulan Mei 2017," kata Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Bali, Adi Nugroho, Kamis (6/7).
Ia mengatakan, bertambahnya jumlah penumpang tersebut dipicu oleh meningkatnya jumlah penumpang di Pelabuhan laut Benoa Denpasar sebesar 6,56 persen dan Pelabuhan laut di luar Denpasar bertambah 13,07 persen. "Jika dibandingkan dengan bulan yang sama tahun sebelumnya (Mei 2016) jumlah penumpang tersebut terjadi peningkatan sebesar 44,66 persen," ujar Adi Nugroho.
Namun angkutan barang pada bulan Mei 2017 jika dibandingkan dengan bulan sebelumnya mengalami penurunan, akibat berkurangnya jumlah barang yang dimuat melalui Pelabuhan laut di luar Benoa Denpasar sebesar 38,11 persen atau lebih tepatnya penurunan jumlah muatan barang di Pelabuhan Celukan Bawang Kabuparen Buleleng dari 11.160 ton menjadi hanya 67 ton.
Adi Nugroho menjelaskan, menurunnya muatan barang fly assh yakni limbah batu bara Pusat Listrik Tenaga uap (PLTU) Celukan Bawang sebagai bahan campuran pembuatan semen. Limbah tersebut dikirim dari Pelabuhan Sangsit, Buleleng ke Marunda, Jakarta juga menurun 24 ton dari 110 ton menjadi hanya 86 ton, ujar Adi Nugroho.
Bali memiliki lima buah pelabuhan laut yang terdiri atas Pelabuhan Gilimanuk (Bali barat) yang menghubungkan dengan Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi, Jawa Timur, dan Pelabuhan Padangbai (Bali timur) yang menghubungkan dengan Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Selain itu juga Pelabuhan Benoa, Denpasar yang berfungsi untuk pelabuhan penumpang ke berbagai daerah tujuan di Indonesia timur, di samping pelabuhan wisata dan pelabuhan perikanan. Demikian pula Pelabuhan Celukan Bawang di Kabupaten Buleleng, Bali utara yang berfungsi sebagai pelabuhan angkutan barang, di samping Pelabuhan Nusa Penida, yang khusus melayani penyeberangan lokal di Bali.
Pelabuhan Benoa, Denpasar juga sebagai pintu masuk wisatawan mancanegara dengan menggunakan kapal pesiar. *ant
Komentar