nusabali

Kaesang Bertemu Kelompok Seni dan Nelayan KUB Segara Ayu di Kedonganan

  • www.nusabali.com-kaesang-bertemu-kelompok-seni-dan-nelayan-kub-segara-ayu-di-kedonganan
  • www.nusabali.com-kaesang-bertemu-kelompok-seni-dan-nelayan-kub-segara-ayu-di-kedonganan

MANGUPURA, NusaBali.com - Dalam kunjungan ke Bali, Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep juga bertemu dengan Kelompok Usaha Bersama (KUB) Segara Ayu di Kedonganan, Kabupaten Badung, Minggu (1/10/2023) sore.

Kedatangan Kaesang disambut antusias oleh anak-anak dari Sanggar Cakra Bhuwana yang disusul dengan pertunjukan tari di hadapan putra bungsu Presiden Joko Widodo itu. 

Melihat semangat anak-anak berlatih menari Bali, Kaesang menilai mereka sudah berada di jalan yang benar. Ia juga mengapresiasi Sanggar Cakra Bhuwana yang sudah benar-benar mempersiapkan anak muda sejak dini soal pentingnya seni dan budaya Bali.

“Saya juga dulu diajari soal seni saat SD, tetapi tidak seperti ini, sejak dini. Ini mereka benar-benar dipersiapkan sejak kecil dimana saya rasa sudah cukup bagus. Saya rasa mereka sudah di jalur yang benar, cuma mungkin nanti secara infrastruktur harus lebih baik agar anak-anak yang diajari seni lebih nyaman,” terang Kaesang saat ditemui di sela-sela kegiatan pada Minggu (1/10/2023) sore.

Dalam kesempatan itu, Kaesang ditemani sang istri, Erina Gudono melihat langsung aktivitas para nelayan, bahkan dirinya terjun langsung menyusuri hutan mangrove bersama para kelompok nelayan Segara Ayu.

Ditanya soal pertemuannya bersama para nelayan, Kaesang mengaku nelayan di Segara Ayu Kedonganan terlihat  lebih konvensional. Namun dirinya belum bisa merincikan aspirasi apa saja yang diterima.

“Di sini lebih konvensional. Saya harus turun dulu (menyusuri mangrove), harus tahu apa sih yang harus dihadapi, selain membelikan sesuatu untuk anak sekolah, minjam duit atau apa,” ungkapnya.

Meski demikian, ia tak menampik jika pertemuannya bersama kelompok nelayan tersebut akan menjadi program di PSI. Di sisi lain, Kaesang menegaskan jika pihaknya peduli ke seluruh sektor, tidak hanya ke nelayan atau pegiat seni saja.

“Saya harus mendengar seluruh lapisan masyarakat mereka itu seperti apa sehingga kami bisa merumuskan program apa yang tepat bagi mereka. Kami peduli ke seluruh masyarakat dan akan kami detailkan satu-satu. Berikan kami waktu dulu ya,” papar adik Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka ini.

Sementara disinggung soal kegiatan pertemuannya bersama para sesepuh Bali, Kaesang menerangkan dirinya mengambil banyak hikmah. Salah satunya soal perpolitikan di Bali. 

Soal lokasi kunjungan lain setelah mendatangi Bali, Kaesang juga belum dapat membeberkannya.

“Banyak banget pasti tidak akan saya ceritakan di sini. Hikmahnya banyak, saya mendapat pesan dari beliau-beliau gimana perpolitikan di Bali seperti apa. Setelah ini pulang ke rumah pasti. Akan ada kunjungan ke daerah lain tetapi masih dirancang terus yang pasti tidak ada hari libur,” pungkas Kaesang. *ris

Komentar