Keran Gol Mengalir Lagi, Rashford Siap Katrol MU
LONDON, NusaBali - Sebuah harapan dijanjikan Marcus Rashford. Sang striker bertekad menambah pundi-pundi golnya di musim 2023/2024 ini.
Di musim ini, Rashford memang mendapatkan banyak kritikan. Pasalnya sudah tiga bulan musim berjalan, Rashfor baru mencetak satu gol saja bagi Manchester United (MU).
Bahkan saat internasional, Rashford kembali dipanggil Gareth Southgate ke Timnas Inggris. Sang pemain akhirnya mencetak gol kembali. Gol itu disarangkan ke gawang Timnas Italia, yang membuat Inggris menang 3-1 atas Gli Azzurri.
Diwawancarai Channel 4 setelah pertandingan tersebut, Rashford mengaku lega akhirnya bisa mencetak gol lagi. Si Penyerang berharap gol itu mampu memperlancar torehan golnya di sisa musim 2023/2024.
"Saya merasa semakin siap untuk mengarungi musim ini berkat gol tadi," ujar Rashford.
Rashford berjanji akan terus bekerja keras agar bisa lebih produktif mencetak gol baik untuk Timnas Inggris maupun MU. Dia siap memberikan performa terbaiknya entah ketika ia menjadi starter atau menjadi pemain pengganti nantinya.
"Setelah ini saya akan fokus memenangkan sebanyak mungkin pertandingan," tutur Rashford.
Rashford berharap mampu menambah pundi-pundi golnya di akhir pekan nanti. Dia kemungkinan besar akan dimainkan sebagai starter saat MU menghadapi Sheffield United di lanjutan EPL 2023/2024.
Selain Rashford kembali tajam, gelandang MU Scott McTominay diyakini akan menjadi starter di laga ini. Manchester Evening News mengklaim Erik Ten Hag akan membuat beberapa pergantian di dalam timnya. Salah satunya adalah menjadikan Scott McTominay starter di laga ini.
Menurut laporan itu, Ten Hag ingin menjadikan McTominay starter melawan Sheffield United karena stok lini tengahnya terbatas. Di jeda internasional kemarin, Casemiro mengalami cedera. Sofyan Amrabat juga dikabarkan cedera. *
1
Komentar