Nasabah Bank Daerah Bangli Digelontor Hadiah Mobil dan Motor
BANGLI, NusaBali - PT BPR Bank Daerah Bangli menggelar undian tali asih, Kamis (26/10). Para nasabah digelontor kembali dengan hadiah lima unit sepeda motor dan mobil.
Kegiatan tersebut dihadiri Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta, Ketua DPRD Bangli I Ketut Suastika, dan jajaran pimpinan OPD di lingkungan Pemkab Bangli.
Bupati mengatakan Bank Daerah Bangli adalah Perusahaan Perseroan Daerah yang seluruh modalnya dimiliki oleh Pemkab Bangli. Ini berarti bank ini sepenuhnya milik masyarakat Bangli. Keberadaannya, memiliki peran sebagai intermediasi untuk membantu permodalan bagi UMKM di Bangli. "Lima tahun terakhir penyaluran kredit kepada masyarakat yang terus mengalami pertumbuhan," ungkapnya.
Tidak hanya itu, setiap tahun laba dan setoran ke Kas Daerah berupa PAD telah menunjukkan peningkatan yang signifikan. Melihat perkembangan Bank Daerah Bangli, Tahun 2022 Laba Bank Daerah Bangli tumbuh 5,87 persen.
"Saya berharap masyarakat Bangli bisa berbangga dan semakin mantap memanfaatkan bank milik sendiri untuk memenuhi kebutuhan akan jasa-jasa perbankan baik sebagai penyimpan maupun sebagai peminjam," kata Bupati asal Desa Sulahan, Kecamatan Susut, Bangli ini.
Bupati Sedana Arta mengapresiasi segenap jajaran Bank Daerah Bangli. Keberhasilan menghimpun dana pihak ketiga yang meningkat dari tahun ke tahun, menunjukkan kepercayaan masyarakat terhadap Bank Daerah Bangli sebagai bank miliknya sendiri, semakin meningkat.
Foto: Bupati Sedana Arta hadiri undian tali asih Bank Daerah Bangli. -EKA SRI
Terlebih lagi, tahun 2022 Bank Daerah Bangli ditunjuk sebagai penyalur gaji PPPK dan TPG Kabupaten Bangli. Rekening Kas Desa juga ditempatkan di Bank Daerah Bangli. Langkah-langkah ini telah memicu pertumbuhan aset. Dari sisi aset, per-Juni 2023 masih bertahan pada urutan ke-7 besar di antara 131 BPR di Bali. Dana yang disimpan di Bank Daerah Bangli sangat aman. Karena dijamin sepenuhnya oleh pemerintah, dalam hal ini Lembaga Penjamin Simpanan.
Bupati yang juga Ketua DPC PDIP Bangli ini menambahkan jika Pemkab Bangli berkomitmen untuk mendukung Bank Daerah Bangli melalui penyertaan modal. Bahkan setiap tahun direncanakan untuk dilakukan penyertaan modal.
Direktur Utama PT BPR Bank Daerah Bangli I Made Astawa mengatakan kegiatan ini dalam rangka meningkatkan minat masyarakat untuk menyimpan dananya pada Bank Daerah Bangli, meningkatkan kepercayaan dan loyalitas nasabah, serta sebagai sarana mempercepat hubungan kekeluargaan dan kekerabatan antara pihak Bank Daerah Bangli dengan nasabah.
Hadiah yang berikan adalah Grand Price berupa 1 unit mobil Daihatsu Xenia diundi untuk seluruh nasabah penyimpan (Deposito dan Tabungan). Kemudian Door Prize berupa 5 unit sepeda motor Beat, akan diundi masing-masing 1 (satu) unit untuk nasabah di masing-masing Kantor Pelayanan yaitu Kantor Pusat, Kantor Kas Tembuku, Kantor Kas Kayuambua, Kantor Kas Kintamani Barat dan Timur.
Made Astawa menyebutkan jika tali asih bisa ditingkatkan seiring perkembangan Bank Daerah Bangli. "Kalau sebelumnya kami hanya bisa memberikan 4 unit sepeda motor, sekarang sudah 5 unit. Untuk mobil memang masih 1 unit, tetapi harga/nilai lebih besar dari sebelumnya," ujarnya.7esa
Komentar