Mahayastra Optimis Tim Bali Boyong Juara
Dari Liga Kampung U-17 Piala Soekarno Cup
JAKARTA, NusaBali - Liga Kampung U-17 Piala Soekarno Cup saat ini sudah memasuki babak semifinal. Tim Bali pun, menjadi salah satu tim yang melaju ke babak empat besar. Mereka bertemu dengan Tim Tapanuli Utara di Bekasi Internasional Soccer Field, Kamis malam (2/11).
Ketua DPC PDI Perjuangan (PDIP) Kabupaten Gianyar, I Made Agus Mahayastra optimis, Tim Bali boyong juara.
“Tim Bali bertanding di babak semifinal menghadapi Tapanuli Utara. Target Tim Bali juara,” tegas Mahayastra kepada NusaBali usai konferensi pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Kamis (2/11).
Mahayastra menjelaskan, di tingkat provinsi memang yang menjadi juara adalah tim dari Kota Denpasar. Namun, ketika maju ke babak selanjutnya, mereka membawa nama Tim Bali. Untuk itu, Tim Bali tidak hanya berisikan para pemain dari Kota Denpasar. Melainkan dari kota/kabupaten lainnya di Pulau Dewata yang rata-rata memiliki kemampuan bagus. “Yang menang di Bali, memang dari Kota Denpasar. Namun, saat ini sudah dilebur menjadi satu. Ada yang dari Gianyar, Tabanan dan lainnya,” terang Mahayastra.
Dengan bersatunya para pemain terbaik dari kota/kabupaten di Bali, Mahayastra yakin mereka akan melenggang ke final dan kemudian menjadi juara. “Kans kita menjadi juara sangat besar,” imbuh Bupati Gianyar 2018-2023 ini.
Sementara Official Tim Bali, Agung Gede Sunjaya menyatakan tim berisikan 23 pemain. Mereka dilatih oleh Pelatih A.A. Bramasta. Sebelum berangkat ke Jakarta, mereka telah mempersiapkan diri dengan baik. “Kita latihan selama satu minggu. Jadi, kami optimis melangkah ke final dan menjadi juara,” terang Agung Sunjaya.
Terlebih mereka juga sudah mengintip kemampuan lawan melalui video pertandingan. “Sebelum mereka ke semifinal, mereka telah bertanding menghadapi tim lain. Pertandingan itu, ada videonya sehingga kami bisa lihat bagaimana mereka bermain. Oleh karena itu, kami yakin menang di semifinal,” imbuh Agung Sunjaya.
Selain Tim Bali bertemu Tapanuli Utara, semifinal lainnya mempertemukan Tim Papua dengan Sulawesi Selatan. Nantinya tim yang menang akan bertanding di final yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jumat (3/11) hari ini. k22
1
Komentar