OSO: Daerah Makmur, Indonesia Makmur
SINGKAWANG, NusaBali.com - Ketua Umum DPP Partai Hanura Oesman Sapta Odang mengingatkan seluruh calon legislatif (caleg) Partai Hanura di seluruh Indonesia wajib turun ke masyarakat di daerah-daerah agar dapat menyerap aspirasi rakyat di daerah.
“Karena partai mempunyai tagline berpihak kepada daerah,” seru ketum parpol yang akrab disapa OSO ini.
Hal itu ditegaskannya saat membuka kegiatan konsolidasi pemenangan Pemilu 2024 Partai Hanura Singkawang di Aula Hotel Mahkota Singkawang, Kalimantan Barat, Jumat (10/11/2023) malam
OSO kembali menegaskan komitmen Partai Hanura untuk berpihak kepada daerah. “Karena kalau daerah makmur, maka baru ada Indonesia makmur,” tegas Ketua DPD RI periode 2014-2019 ini.
OSO sendiri merasa kaget dengan kesiapan kader-kadernya di Kalimantan Barat. “Saya nggak tahu kalau ada acara di Singkawang. Dalam perjalanan saya juga nggak tahu,” ungkap politisi kelahiran Sukadana, Kalimantan Barat ini.
Sosok yang penampilannya selalu bersemangat ini baru mengetahui saat tiba di Singkawang. “Saya baru tahu dan mereka rupanya sudah mempersiapkan ini begitu rapi dan saya senang sekali ketemu dengan kader-kader di sini semangatnya begitu luar biasa,” pujinya.
OSO menargetkan kepada Hanura Singkawang untuk bisa meraih kursi di DPRD sebanyak 7-8 kursi pada Pemilu 2024.
Masyarakat, khususnya kader Hanura disebut OSO bersikap tulus dan menginginkan sesuatu yang berarti bagi perjuangan mereka kepada rakyat. “Itu yang saya tangkap sinyalnya. Jadi saya tentu bangga kepada kader-kader sini ya, itu seperti apa yang mereka harapkan,” ujar OSO.
Karena itulah, ia senantiasa mengingatkan agar para kader turun ke bawah, berinteraksi dengan masyarakat. “Harus selalu terjun ke bawah menyentuh rakyat kecil, lantas berkomunikasi yang baik, sehingga betul-betul masyarakat bisa menerima apa yang akan mereka perjuangkan,” tegas OSO.
Komentar