Belanda, Swiss, dan Rumania ke Putaran Final
Jerman Dikalahkan Turki dalam Laga Persahabatan
AMSTERDAM, NusaBali - Belanda, Swiss, dan Romania melaju ke putaran final Euro 2024, setelah memainkan pertandingan babak grup kualifikasi, Minggu (19/11) dini hari WITA. Adanya tambahan tiga negara tersebut, kini total 16 negara tembus putaran final Euro 2024, termasuk tuan rumah Jerman.
Belanda meraih kemenangan atas Irlandia 1-0, dalam laga Kualifikasi Grup B di Stadion Johan Cruyff Arena, Amsterdam. Satu-satunya gol Belanda itu lahir lewat Wout Weghorst. Kini tim Oranye di posisi kedua klasemen sementara Grup B dengan 15 poin dari tujuh laga.
Pada laga Grup I, Romania mengalahkan Israel 2-1, dan Swiss bermain imbang 1-1 dengan Kosovo. Kedua hasil itu membuat Romania dan Swiss lolos ke putaran final Euro 2024 dengan masih menyisakan satu laga untuk dimainkan. Untuk sementara, Romania di peringkat pertama Grup I dengan 19 poin dari 9 laga. Sedangkan Swiss di posisi kedua dengan 17 poin.
Setelah kepastian 16 negara yang lolos ke putaran final, masih ada lima tiket tersisa yang diperebutkan pada babak ke kualifikasi grup. Lalu tiga tiket lainnya akan diberikan melalui babak play-off.
Sementara itu, Jerman dikalahkan Turki 2-3 dalam laga uji coba di Olympiastadion, Berlin, Minggu dinihar Wita. Kai Havertz, yang dipasang sebagai bek sayap kiri, membawa Jerman unggul cepat di menit 5. Namun, Turki membalikkan skor 2-1 di penghujung babak pertama lewat Ferdi Kadioglu menit 38 dan Kenan Yildiz menit 45+2.
Jerman menyamakan skor jadi 2-2 melalui Niclas Fullkrug di menit 49, tapi Turki kembali memimpin lewat penalti Yusuf Sari di menit 71. Penalti itu diberikan kepada Turki setelah Havertz divonis handball di kotak terlarang.
Jerman akan jadi tuan rumah Euro 2024, dan Turki merupakan salah satu tim sudah lolos dari kualifikasi. Jerman sendiri telah memainkan tiga laga uji coba bersama pelatih baru Julian Nagelsmann. Hasilnya sekali menang, sekali imbang, dan sekali kalah. Yakni, menang 3-1 atas Amerika Serikat, imbang 2-2 lawan Meksiko, dan mereka kalah 2-3 dari Turki.
Dalam tiga laga itu, Jerman mencetak total tujuh gol, tapi gawang mereka kebobolan enam gol. Di tangan Julian Nagelsmann, Jerman menunjukkan permainan ofensif yang lebih baik daripada saat masih dilatih Hansi Flick. Namun sejauh ini, terlihat jelas pertahanan Jerman masih perlu dibenahi.
Sementara itu, Kylian Mbappe resmi mencatatkan dirinya sebagai pencetak 300 gol dengan perincian 254 gol untuk klub dan 46 gol untuk tim nasional. Pencapaian Mbappe itu tiga gol yang disarangkannya saat membela timnas Prancis dalam kemenangan 14-0 melawan Gibraltar pada kualifikasi Euro 2024 di Allianz Riviera, Minggu dinihari WITA.
Kemenangan itu membawa Les Bleus, yang sudah memastikan lolos ke Euro 2024, kian kokoh di puncak klasemen sementara Grup B dengan 21 poin, selisih enam poin dari Belanda di posisi kedua. ant
Daftar 16 Negara ke Euro 2024:
- Jerman (tuan rumah)
- Prancis
- Portugal
- Belgia
- Turki
- Spanyol
- Skotlandia
- Austria
- Inggris
- Hungaria
- Slovakia
- Denmark
- Albania
- Belanda
- Rumania
- Swiss.
1
Komentar