ASN Klungkung Salurkan Bantuan Sembako
SEMARAPURA, NusaBali - Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Klungkung memperingati HUT ke-52 Korpri dengan berbagi sembako kepada warga disabilitas. Penerima bantuan yakni I Komang Aprilius di Lingkungan Besang Kangin, Kelurahan Semarapura Kaja, Kecamatan Klungkung, I Wayan Sugiarta di Dusun/Desa Getakan, Kecamatan Banjarangkan, dan Ni Wayan Sulastri di Banjar Kawan, Desa Sulang, Kecamatan Dawan. Penyerahan bantuan sembako dipimpin Plt Bupati Klungkung I Made Kasta, Rabu (29/11).
Made Kasta mengatakan, bantuan sembako ini diharapkan dapat membantu meringankan beban anggota keluarga dan bermanfaat. Pejabat asal Desa Akah, Kecamatan Klungkung ini berharap HUT Korpri dimaknai sebagai ajang meningkatkan kinerja. “Ke depannya seluruh jajaran Kopri Klungkung agar semakin solid dan profesional melaksanakan tugas untuk Klungkung yang lebih maju,” ujar Made Kasta. Penyerahan sembako untuk disabilitas dihadiri Sekda Klungkung Anak Agung Gede Lesmana dan OPD di lingkungan Pemkab Klungkung
Sebelumnya, Pemkab Klungkung berbagi dengan anak-anak panti asuhan, Kamis (23/11). Acara sosial ini dipimpin Sekda Klungkung Anak Agung Gede Lesmana diikuti OPD Pemkab Klungkung. Panti asuhan yang dikunjungi yakni Panti Asuhan Semara Putra, Panti Asuhan Fajar Dua, Panti Asuhan Kristen 400 Baith-El, dan Yayasan Budi Suci Dana. @ wan
Komentar