Hype Feast 2023, UMKM Bali dan Jatim Ajak Masyarakat dan Wisatawan ke Discovery Mall Bali
MANGUPURA, NusaBali.com - Pelaku UMKM di Bali dan Jawa Timur berkolaborasi menggelar event bertajuk Hype Feast 2023 di Discovery Mall Bali di Kuta, Badung. Acara ini berlangsung selama 10 hari, mulai tanggal 7 hingga 16 Desember 2023.
Event yang diselenggarakan oleh Illona's Dewata Enterprise (IDE) ini berkolaborasi dengan DPD Perkumpulan Perempuan Wirausaha Indonesia (Perwira) DPD Bali dan Jawa Timur.
Dalam acara ini, terdapat puluhan stand atau tenant yang menjual berbagai produk UMKM, mulai dari fashion, food and beverage, oleh-oleh khas Bali, hingga produk lainnya. Khusus tenant makanan, panitia melakukan seleksi agar cita rasa dan harga produknya terjangkau oleh masyarakat.
"Kami mengundang wisatawan ataupun masyarakat Bali menikmati makanan khas Jawa Timur, mulai sate, soto Madura, nasi krawu Gresik, rujak cingur hingga semanggi Suroboyo," kata Farida.
"Selain kuliner, ada sejumlah produk unggulan. Harapannya bisa sinergi. Atau setidaknya kenangan setelah mengunjungi event ini."
Ketua DPD Perwira Bali, AA Putri Puspawati, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan daya saing UMKM Bali. Ia berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi pelaku UMKM Bali dan Jawa Timur.
"Semoga 10 hari pameran ada hasil dan manfaat sekaligus membawa nama baik Jawa Timur dan bermanfaat untuk Bali," kata AA Putri Puspawati.
Sementara itu Kepala Bidang Pemberdayaan UKM Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Bali, Anak Agung Ngurah Satria Diana yang membuka kegiatan, menyambut baik event Hype Feast 2023ini. Ia berharap kegiatan ini dapat mendorong UMKM Bali untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas produknya.
"Kami berharap kolaborasi ini bisa menjadi karya nyata UMKM yang memiliki produk keunggulan," kata AA Ngurah Satria Diana. Di sisi lain, Ngurah Satria Diana mendorong kepada 442.848 pelaku UMKM di Bali lebih maju lagi.
Sementara itu Paul Matulessy dari pihak panitia acara menegaskan ajang ini bertujuan untuk mempertemukan pelaku UMKM dengan pengunjung mal."Harapannya tentu saja agar produk-produk UMKM bisa dibeli oleh masyarakat, dan menemukan apa yang mereka cari."
turut meramaikan Hype Feast 2023. "Kerja sama dengan Perwira, dan tentunya dengan pihak Discovery Mall Bali, tentu nya memberi penguatan pada pegiat UMKM," imbuh Roni, panitia Hype Feast 2023.
Hype Feast 2023 juga dimeriahkan dengan berbagai kegiatan, seperti pertunjukan musik, kompetisi lukis tubuh, lomba zumba dan aerobik, fashion show, hingga stand kartu tarot.*ol5
1
Komentar