Kamera ETLE Siap Dipasang di Singaraja
SINGARAJA, NusaBali - Polres Buleleng tengah berencana menempatkan tilang elektronik atau Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) pada sejumlah titik di ruas jalan utama di Kota Singaraja. Kamera tilang tersebut akan menyasar pelanggar lalu lintas Namun, polisi masih memetakan titik jalan yang bakal dipasang kamera tilang atau ETLE.
Kasat Lantas Polres Buleleng, AKP Bachtiar Arifin mengatakan pihaknya telah melakukan survei mengecek sejumlah lokasi yang akan dipasang kamera ETLE. Pengecekan ini dilakukan bersama Korlantas Polri di sejumlah titik Jalan Ahmad Yani Singaraja. Nantinya akan ditentukan lokasi yang seusai untuk dipasang kamera ETLE.
"Sementara kami masih survei dan nanti akan di koordinasikan kembali dengan Korlantas Polri maupun pengembangnya terkait pemasangan (kamera ETLE). Untuk sementara akan dicoba di satu titik dulu. Kemungkinan pemasangan akan dilakukan tahun depan atau 2025, apabila semua sudah sesuai," jelasnya, Minggu (10/12).
AKP Bachtiar menjelaskan Buleleng menjadi daerah yang diprioritaskan untuk mendapatkan kamera ETLE di Provinsi Bali. Salah satu pertimbangannya ksrena Buleleng merupakan wilayah terluas di Bali. Kamera ETLE ini, jelas AKP Bachtiar bisa memotret pelanggar lalu lintas dengan jelas meskipun kondisi jalan gelap di malam hari.
Sebelum kamera ETLE dipasang, Korlantas Polri akan memberikan pelatihan pengoperasiannya pada anggota Satlantas Polres Buleleng. Sekaligus memberi pengarahan bagaimana teknis tindak lanjut terhadap pelanggar yang tertilang secara elektronik.
"Untuk SDM karena di Polres Buleleng belum pernah ada ETLE, maka kami masih tunggu diberikan pelatihan dari Korlantas Polri supaya pengoperasian dan tindaklanjut ke depan bisa diterapkan sesuai dengan aturan yang berlaku," pungkas AKP Bachtiar. 7mzk
"Sementara kami masih survei dan nanti akan di koordinasikan kembali dengan Korlantas Polri maupun pengembangnya terkait pemasangan (kamera ETLE). Untuk sementara akan dicoba di satu titik dulu. Kemungkinan pemasangan akan dilakukan tahun depan atau 2025, apabila semua sudah sesuai," jelasnya, Minggu (10/12).
AKP Bachtiar menjelaskan Buleleng menjadi daerah yang diprioritaskan untuk mendapatkan kamera ETLE di Provinsi Bali. Salah satu pertimbangannya ksrena Buleleng merupakan wilayah terluas di Bali. Kamera ETLE ini, jelas AKP Bachtiar bisa memotret pelanggar lalu lintas dengan jelas meskipun kondisi jalan gelap di malam hari.
Sebelum kamera ETLE dipasang, Korlantas Polri akan memberikan pelatihan pengoperasiannya pada anggota Satlantas Polres Buleleng. Sekaligus memberi pengarahan bagaimana teknis tindak lanjut terhadap pelanggar yang tertilang secara elektronik.
"Untuk SDM karena di Polres Buleleng belum pernah ada ETLE, maka kami masih tunggu diberikan pelatihan dari Korlantas Polri supaya pengoperasian dan tindaklanjut ke depan bisa diterapkan sesuai dengan aturan yang berlaku," pungkas AKP Bachtiar. 7mzk
1
Komentar