nusabali

SMAN 2 Amlapura Targetkan Juara Mading 2024

  • www.nusabali.com-sman-2-amlapura-targetkan-juara-mading-2024

AMLAPURA, NusaBali - Tim Wajah Smandapura (SMAN 2 Amlapura) dinobatkan sebagai pemenang favorit 1 Lomba Majalah Dinding Kompas edisi Oktober 2023. Tim ini memasang target juara pada ajang yang sama untuk tahun 2024.

SMAN 2 Amlapura termotivasi untuk juara setelah memiliki pengalaman berlomba di tahun 2023. "Apalagi baru pertama kali ikut lomba, telah meraih gelar favorit 1 edisi Oktober 203," jelas Kasek SMAN 2 Amlapura I Wayan Puja Astawa kepada NusaBali di ruang kerjanya, Jalan Untung Surapati Amlapura, Rabu (20/12).

Lomba Mading Kompas 2024 akan digelar Februari-November 2024. Setiap bulan ada lomba dan pemenangnya tiap bulan. Sedangkan Tim Wajah Smandapura yang meraih gelar favorit 1 edisi Oktober 2023, beranggotakan empat siswa, I Nyoman Paica Suargana kelas XI/9, I Putu Agus Susila Adi Saputra kelas XI/2, Ni Putu Ayu Mira Sugiawidari kelas XI/2 dan  Ni Nyoman Novriyanti Dian Puspita kelas XI/2. Sebagai pembinanya, Putu Ayu Swarni, Ida Ayu Sintya Ratna Dewi, Popy Susilawati dan Ni Made Dewi Radeshi.

Kasek I Wayan Puja Astawa mengatakan, mengikuti lomba mading, juga merupakan cara terbaik untuk mendidik siswa untuk meningkatkan kemampuan literasi. Sebab, siswa wajib menuangkan ide, kemudian mencari materi dengan membaca banyak referensi, kemudian menuangkan kembali dalam karya sastra, dengan bahasa sesuai ejaan. Selain itu, memperhatikan tata letak atau lay out, penempatan materi dan foto, sehingga perwajahan majalah dinding jadi enak dan menarik untuk dibaca.

"Memang ada ketentuan referensi ditentukan dewan juri sebesar 70 persen, selebihnya 30 persen lagi kita mencari sendiri," tambah mantan guru SMKN Amlapura itu.

Tema mading edisi Oktober, Lentera dalam Kegelapan. Dalam naskah itu menceritakan, adanya orang tua pengganti sebagai pendidik buat siswa, sehingga ke depannya siswa jadi anak yang berguna.

Pembina Popy Susilawati mengatakan, di tengah kesibukan siswa melakukan persiapan jelang ulang tahun sekolah, masih mampu berlomba dan hasilnya optimal. "Padahal siswa lagi sibuk banyak kegiatan di sekolah, tetapi masih bisa fokus melakukan persiapan. Makanya target tahun 2024, agar mampu juara di salah satu edisi," harap Popy Susilawati, guru mata pelajaran bahasa Indonesia itu.

Persiapannya hanya dua minggu, ternyata membuahkan hasil membanggakan. Itu artinya pendidikan literasi di SMAN 2 Amlapura, hasilnya optimal. Sebagai pemenang utama edisi Oktober, SMA Karakter Depok Jawa Barat, pemenang favorit 1 SMAN 2 Amlapura, pemenang favorit 2 SMA Santo Kristoforus  1 Jakarta, disusul pemenang berikutnya SMAK Ricci 2 Tangerang Selatan, Provinsi banten dan SMAN 1 Kudus, Jawa Tengah.7k16

Komentar