Jasa Raharja Cabang Bali Raih Prestasi Pelayanan Terbaik Nasional
DENPASAR, NusaBali.com - Jasa Raharja Cabang Bali meraih prestasi pelayanan terbaik nasional dari 29 cabang di seluruh Indonesia. Prestasi ini diraih berdasarkan 13 kriteria, salah satunya adalah kecepatan penyelesaian santunan korban meninggal dunia di tempat.
Kepala Jasa Raharja Cabang Bali, Abubakar Aljufri, mengatakan bahwa pihaknya berkomitmen memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, utamanya korban kecelakaan lalu lintas.
"Kami ingin masyarakat korban kecelakaan lalu lintas mendapatkan santunan yang cepat dan tepat," kata Abubakar dalam acara syukuran HUT ke-63 Jasa Raharja di Denpasar, Rabu (3/1/2024).
Abubakar menjelaskan bahwa kunci kecepatan penyelesaian santunan korban meninggal dunia di tempat adalah sinergi dengan kepolisian Polda Bali. Dengan adanya data laporan kecelakaan dari kepolisian, Jasa Raharja dapat langsung memberikan kepastian jaminan kepada keluarga korban.
"Pembayaran santunan rata-rata dapat diselesaikan dalam waktu 20 jam," kata Abubakar. Rentang waktu ini jauh lebih cepat dari target 2,5 hari yang dicanangkan/
Selain itu, Jasa Raharja Cabang Bali juga bekerjasama dengan 60 rumah sakit se-Provinsi Bali untuk memberikan jaminan kepada korban yang luka-luka yang masuk rumah sakit. Pembayaran santunan langsung dilakukan ke rumah sakit, sehingga korban tidak perlu datang ke kantor Jasa Raharja untu mengajukan klaim ataupun pengurusan berkas-berkas.
"Pembayaran santunan kepada korban luka-luka yang dirawat di rumah sakit sudah mencapai 99,91 persen," kata Abubakar.
Di tahun 2023, Jasa Raharja Cabang Bali telah membayarkan santunan sebesar Rp71,4 miliar. Jumlah ini meningkat sebesar 20 persen dibandingkan tahun 2022.
"Peningkatan jumlah santunan ini disebabkan oleh meningkatnya jumlah kecelakaan lalu lintas di Bali," kata Abubakar.
Abubakar berharap agar masyarakat dapat meningkatkan keselamatan jalan raya. Hal ini dapat dilakukan dengan mematuhi peraturan lalu lintas dan berkendara dengan hati-hati.
Jasa Raharja berusia 63 tahun hadir di Negara Kesatuan republik Indonesia (NKRI) tepat pada Senin (1/1/2024) lalu. Untuk mensyukuri pencapaian ini dilakukan syukuran di lantai III Jasa Raharja Cabang Bali pada Rabu (3/1/2023) siang dengan mengundang mitra kerja di antaranya, Dirlantas Polda Bali, Dinas Perhubungan, Bapenda, Organda, termasuk para senior purna tugas Jasa Raharja beserta stakeholder lainnya.
“Syukuran HUT ke-63 Jasa Raharja kali ini mengambil tema 'Harmoni untuk Negeri'. Kami Jasa Raharja seluruh Indonesia bertekad memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” tuntas Abubakar.
Komentar