Dua Kelompok Nyaris Bentrok di Sesetan
DENPASAR, NusaBali - Dua kelompok remaja terlibat keributan di depan Kantor Pos, Jalan Raya Sesetan, Denpasar Selatan, pada Kamis (18/1) sekitar pukul 01.00 Wita. Keributan dua kelompok remaja itu viral di berbagai media sosial. Tidak jelas latar belakangan yang jadi pemicu ketegangan tersebut.
Kasi Humas Polresta Denpasar AKP I Ketut Sukadi dikonfirmasi kemarin pagi mengatakan keributan antar dua kelompok remaja itu tidak sampai adu fisik atau berkelahi. Mereka hanya adu mulut lalu membubarkan diri. "Kejadiannya tidak berlangsung lama. Mungkin terjadi salah paham antara kedua kelompok," ungkap AKP Sukadi.
Menerima informasi tentang adanya kejadian itu aparat Polsek Denpasar Selatan langsung mendatangi lokasi TKP. Saat tiba di TKP kedua kelompok sudah bubar. "Sampai saat ini belum ada korban atau pihak yang buat lapor polisi. Untuk mengantisipasi hal seperti ini terjadi lagi kami Polresta Denpasar akan tingkatkan patroli," pungkasnya. 7 pol
Menerima informasi tentang adanya kejadian itu aparat Polsek Denpasar Selatan langsung mendatangi lokasi TKP. Saat tiba di TKP kedua kelompok sudah bubar. "Sampai saat ini belum ada korban atau pihak yang buat lapor polisi. Untuk mengantisipasi hal seperti ini terjadi lagi kami Polresta Denpasar akan tingkatkan patroli," pungkasnya. 7 pol
Komentar