PJ Bupati Serius Atasi Blank Spot di Nusa Penida
SEMARAPURA, NusaBali - Sejumlah wilayah di Kecamatan Nusa Penida, Klungkung, masih kesulitan mencari jaringan internet atau blank spot. Guna mengatasi permasalahan tersebut, Pj Bupati Klungkung I Nyoman Jendrika menemui Direktur Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika (Dirjen SDPPI) Kementerian Komunikasi dan Informatika Ismail di Jakarta, Jumat (26/1).
Jendrika mengatakan kebutuhan sinyal, terlebih akses internet yang memadai menjadi suatu hal yang penting. Karena sudah menjadi kebutuhan pokok masyarakat di Tengah pesatnya kemajuan teknologi dan perkembangan pariwisata di Nusa Penida.
Dia sangat optimis bisa menyelesaikan salah satu persoalan pelik ini dengan cepat setelah bertemu langsung dengan dirjennya. "Kami bertemu langsung dengan dirjen. Beliau berkomitmen menyelesaikan masalah ini," ujar Jendrika.
Dirjen Ismail, jelas Jendrika, memastikan akan menuntaskan blank spot yang terjadi di Nusa Penida. "Kami akan agendakan turun langsung ke Klungkung, terutama ke Nusa Penida," ujar Ismail.
Sebelumnya, Jendrika menerima audiensi dari Dinas Kominfo Klungkung, Senin (18/12) lalu. Dalam kesempatan itu pihak Diskominfo menyampaikan masalah blank spot di Nusa Penida dimana jangkauan sinyal belum begitu kuat sehingga masih ada wilayah-wilayah dari desa tersebut yang tidak terjamah.
Untuk itu Diskominfo berkoordinasi dengan pihak terkait sehingga kedepannya kebutuhan konektivitas sinyal internet di Nusa Penida jelang pemilu tahun 2024 bisa terpenuhi. 7wan
1
Komentar