nusabali

Sunarta Rekor ‘Juara Bertahan’

Lima Periode Lolos ke DPRD Karangasem

  • www.nusabali.com-sunarta-rekor-juara-bertahan

AMLAPURA, NusaBali - Caleg Incumbent DPRD Karangasem, I Wayan Sunarta yang juga Ketua PAC PDIP Manggis mencatat rekor terbanyak lolos sebagai anggota DPRD Karangasem. Di Pemilu 2024 ini dia kembali mempertahankan kursinya di periode kelima secara beruntun di DPRD Karangasem dari Dapil Karangasem III (Kecamatan Manggis) dengan raihan 4.885 suara. Uniknya, Sunarta tak hanya lolos dari ‘kendaraan’ PDIP, sebelumnya di dua periode awal dia maju lewat PKPB (Partai Karya Peduli Bangsa).

"Ya, dengan memenangkan lagi kursi DPRD Karangasem di Pemilu 2024 ini merupakan periode kelima saya," ujar Sunarta yang kini menjabat Ketua Komisi III DPRD Karangasem saat dihubungi di kediamannya Banjar Karangasem, Desa Sengkidu, Kecamatan Manggis, Senin (19/2).

Politisi asal Banjar Karangasem, Desa Sengkidu, Kecamatan Manggis ini mengawali karier politiknya dengan memenangkan kursi melalui PKPB (Partai Karya Peduli Bangsa) di Pemilu 2004 dan Pemilu 2009. Kemudian dia pindah ke PDIP di Pemilu 2014, Pemilu 2019 dan Pemilu 2024, sehingga telah lima kali memenangkan kursi DPRD Karangasem.

Apa kunci sukses Sunarta bisa lolos lima kali berturut-turut? "Pendukung saya terpelihara sejak tahun 2004, sumber dari segala sumber kekuatan politik kan ada pada masyarakat makanya berbaik-baiklah menjalin hubungan dengan masyarakat," kata Ketua PAC PDIP Manggis ini. 

Sunarta mengatakan PDIP mampu mencapai target memenangkan dua kursi dari Daerah Pemilihan (Dapil) Karangasem III Kecamatan Manggis, dari 5 kuota kursi yang diperebutkan. Selain Sunarta, dari Dapil Manggis, PDIP juga diprediksi meloloskan 1 caleg lagi, yakni I Made Ruspita dengan 3.356 suara yang merupakan pendatang baru (New Comer). 

Sunarta di Pemilu 2024 ini meraih 4.889 suara yang tersebar di 12 desa, yakni Antiga 363 suara, Antiga Kelod 751 suara, Gegelang 538 suara, Manggis 445 suara,  Ngis 418 suara, Nyuhtebel 446 suara, Padangbai 323 suara, Pesedahan 83 suara, Selumbung 332 suara, Sengkidu 937 suara, Tenganan 139 suara dan Ulakan 114 suara. Di setiap kali Pemilu, suara yang diraih Sunarta juga terus mengalami kenaikan. Tercatat di Pemilu 2014 saat pertama kali menggunakan kendaraan PDIP dia meraih 3.019 suara, disusul di Pemilu 2019 naik jadi 4.550 suara, dan Pemilu 2024 naik menjadi 4.889 suara.

Untuk di DPRD Karangasem, catatan rekor yang mendekati Sunarta diraih kader PDIP I Made Wirta dari Daerah Pemilihan Karangasem II Kecamatan Bebandem. Wirta mencatat empat periode berturut-turut lolos sebagai anggota DPRD Karangasem sejak Pemilu 2004 hingga Pemilu 2019. Namun sayang, di Pemilu 2024 ini Wirta diprediksi tidak lolos. 

Sebelumnya politisi PDIP I Gede Dana juga sempat memenangkan kursi DPRD Karangasem sebanyak empat periode, sejak Pemilu 2004 dari Dapil Karangasem VI Kecamatan Abang. Hanya saja pada tahun 2020 lalu, Gede Dana mengundurkan diri karena maju sebagai Calon Bupati (Cabup) Karangasem pada Pilkada Karangasem 2020. Gede Dana kini merupakan Bupati Karangasem periode 2020-2025. 7 k16

Komentar