Operasi Keselamatan Agung Sasar Pelajar
SEMARAPURA, NusaBali - Jajaran Polres Klungkung memberikan pembinaan dan penyuluhan (Binluh) kepada pelajar SMA/SMK agar tertib berlalu lintas, Kamis (14/3) pagi. Kegiatan ini serangkaian Operasi Keselamatan Agung 2024.
Tim Subsatgas Binluh Sat Binmas Polres Klungkung, Ipda Ni Putu Suardani, mengimbau pelajar SMA saat beraktivitas di lapangan futsal Kelurahan Semarapura Kelod, Kecamatan/Kabupaten Klungkung.
Para pelajar ini diingatkan tertib saat berkendara, menggunakan helm SNI, dan tidak menggunakan knalpot brong. “Gunakan knalpot sesuai spesifikasi yang dikeluarkan oleh dealer,” imbau Ipda Suardani. Operasi Keselamatan Agung 2024 bertujuan menciptakan lingkungan berkendara yang aman bagi semua pengguna jalan di seluruh wilayah hukum Polres Klungkung. “Jalan umum bukan hak pribadimu saja tetapi sebagian ada hak orang lain. Mari taat pada aturan hukum berlalu lintas demi wujudkan keselamatan,” ujar Ipda Suardani.
Kapolres Klungkung, AKBP Umar, menekankan langkah preemtif dan preventif dalam pelaksanaan Operasi Keselamatan Agung yang didukung dengan penegakan hukum yang humanis dan edukatif. “Polri punya tugas penting membangun budaya tertib berlalu lintas dan meningkatkan kualitas pelayanan kepada publik,” ujar AKBP Umar.
Operasi Keselamatan Agung berlangsung selama 14 hari dari tanggal 4 Maret sampai 17 Maret 2024. Diharapkan dapat menciptakan kondisi yang kondusif dalam berlalu lintas. Satgas Binluh sebagai satgas preemtif lebih intens dan eksis melaksanakan pembinaan dan penyuluhan di masyarakat dengan turun ke jalan mengkampanyekan dan memberi imbauan keselamatan. 7 wan
1
Komentar