nusabali

Ratusan Siswa di Kuta Selatan Diajak Cintai Budaya Bali Lewat Edukasi Budaya Literasi

  • www.nusabali.com-ratusan-siswa-di-kuta-selatan-diajak-cintai-budaya-bali-lewat-edukasi-budaya-literasi

MANGUPURA, NusaBali.com - Sebanyak 500 siswa dari tiga Sekolah Dasar di Kuta Selatan mendapatkan edukasi budaya literasi di Garuda Wisnu Kencana (GWK) Culture Park.

Program CSR yang diselenggarakan oleh PT Alam Sutera Realty Tbk dan PT Garuda Adhimatra Indonesia (GWK Cultural Park) ini bertujuan untuk memperdalam pemahaman siswa tentang budaya lokal Bali.

Program ini diikuti oleh SDN 1 Jimbaran, SDN 1 Pecatu, dan SDN 6 Pecatu selama Maret 2024.

Rossie Andriani, Corporate Communication Division Head Alam Sutera Realty Tbk, mengatakan bahwa program ini diselenggarakan secara berkelanjutan di seluruh Bali untuk mendukung pemerintah dalam meningkatkan budaya literasi sejak dini.

"Semoga dengan adanya program ini, masyarakat Bali akan memiliki generasi penerus yang mencintai dan mengerti akan budaya lokal serta mampu melestarikan budaya Bali ke depannya," ujar Rossie, Sabtu (30/3/2024).

Kegiatan ini dimulai dengan menonton film animasi 'Petualangan Garuda Cilik' di Garuda Sineloka. Film ini menceritakan tentang keberanian dan kesetiaan Garuda kepada Dewa Wisnu.

Setelah menonton film, para siswa diajak berkeliling GWK Cultural Park, mulai dari Plaza Wisnu hingga ke Plaza Garuda. Mereka juga berkesempatan untuk berfoto di Jembatan Titian Garuda.

Para peserta juga diajak mempelajari seni musik Bali melalui permainan musik Rebana, Gong, dan Angklung di Amphitheatre GWK. Mereka juga dapat menyaksikan dan berinteraksi langsung dengan seni tari Bali, termasuk Tari Sekar Jepun, Tari Kenyum Manis, dan Kebyar Duduk bersama Tim Penari GWK.

Rossie mengatakan bahwa pihaknya selalu berupaya melestarikan kebudayaan lokal dengan menyuguhkan berbagai kesenian dan budaya Bali kepada anak-anak.

"Dengan berbagai kegiatan yang diselenggarakan, GWK Cultural Park berperan penting dalam memperkuat identitas budaya Bali dan mewariskannya kepada generasi muda," pungkasnya. *ris

Komentar