nusabali

Perayaan HUT Kota Gianyar tanpa Pawai Budaya

Sekda Tegaskan Tetap Mengedepankan Seni dan Budaya

  • www.nusabali.com-perayaan-hut-kota-gianyar-tanpa-pawai-budaya

GIANYAR, NusaBali - Perayaan HUT ke-253 Kota Gianyar tahun 2024 tanpa pawai budaya. Padahal masyarakat menantikan pawai budaya. Tahun-tahun sebelumnya, pawai budaya sangat meriah menampilkan potensi seni budaya setiap kecamatan. Ribuan seniman berpartisipasi dan ribuan mata setia menonton di Alun-alun Kota Gianyar.

Sekda Gianyar Dewa Gede Alit Mudiarta saat dikonfirmasi membenarkan perayaan HUT ke-253 Kota Gianyar tanpa pawai budaya. Parade baleganjur juga tidak masuk agenda acara. Perayaan HUT dibuat sederhana karena masih suasana pemilu. 

Dewa Alit memastikan perayaan HUT tetap mengedepankan seni dan budaya. “HUT tahun ini kami rancang sederhana karena kesibukan masyarakat terkait pilpres dan pileg. Persiapan HUT Kota Gianyar baru bisa kami lakukan awal April ini,” jelas Dewa Alit, Rabu (3/4). 

Puncak HUT Gianyar selalu diperingati setiap tanggal 19 April. Rangkaian acara telah dimulai sejak awal April. Meskipun tanpa pawai budaya dan parade baleganjur, menurut Sekda Dewa Alit sama sekali tidak ada pengurangan pertunjukan seni dan budaya. 

“Semua pertunjukan seni budaya masih ada, gong kebyar dewasa, remaja, dan anak-anak, sendratari kolosal, lawak, pertunjukan musik dari musisi lokal. Hiburannya penuh dari tanggal 13 hingga 19 April 2024,” jelas Dewa Alit.

Dewa Alit mengatakan, HUT ke-254 Kota Gianyar pada tahun 2025 akan kembali menghadirkan pawai budaya dan parade baleganjur seperti yang ditunggu-tunggu masyarakat dan seniman. Dinas maupun organisasi wanita juga ikut berpartisipasi memeriahkan HUT Kota Gianyar dengan lomba-lomba yang sudah digelar sejak awal April. 

Mulai dari Gerakan Pangan Murah (GPM), penjurian pemilihan Jegeg Bagus Duta Pariwisata Kabupaten Gianyar, lomba barista dan mixologi, pameran dagang lokal (IKM), job fair, dan TKM (Tenaga Kerja Mandiri). Perhimpunan Pecinta Bonsai Indonesia (PPBI) Gianyar memeriahkan HUT Kota Gianyar dengan menyelenggarakan pameran bonsai. 7 nvi

Komentar