nusabali

Berenang, 2 Murid SD Terseret Ombak di Pantai Yehmalet

  • www.nusabali.com-berenang-2-murid-sd-terseret-ombak-di-pantai-yehmalet

AMLAPURA, NusaBali - Dua orang murid SD Negeri 2 Antiga Kelod, Kecamatan Manggis, Karangasem terseret arus di Pantai Banjar Yehmalet, Desa Antiga Kelod, Kecamatan Manggis, Rabu (3/4) sekitar pukul 17.00 Wita. Keduanya berhasil diselamatkan oleh warga sekitar, dan kini sedang menjalani perawatan di RSUD Klungkung.

“Kedua korban itu murid SDN 2 Antiga Kelod, masih menjalani perawatan di RSUD Klungkung,” kata Kasek SDN 2 Antiga Kelod Made Wismawan, kepada NusaBali di Banjar Yehmalet, Desa Antiga Kelod, Kamis (4/4).

Kedua korban adalah I Gede Nova Asmara Putra, 12, dari Banjar Pengalon, Desa Antiga Kelod, dan I Ketut Agus Adi Darmayasa, 12, dari Banjar Yehmalet. Peristiwa itu terjadi saat kedua bocah tersebut mandi di laut. Awalnya Gede Nova berenang, namun di luar dugaan ombak besar datang. Gede Nova terseret arus hingga terdorong ke tengah laut. Melihat temannya terseret arus, Ketut Agus berniat membantu, tetapi dia juga terseret arus ke tengah laut.

Sementara itu, Ni Wayan Sukerti yang datang ke Pantai Banjar Yehmalet berniat mencari anaknya, mendapati kedua bocah tersebut terseret arus lalu berteriak minta tolong. I Wayan Bogoh, 70, dan I Wayan Koplar, 45, yang saat itu sedang berada di sekitar TKP langsung berupaya menyelamatkan kedua korban. 

Wayan Bogoh berhasil menyelamatkan Ketut Agus yang saat itu dalam kondisi pingsan. Sementara Wayan Koplar menyelamatkan Gede Nova dengan menggunakan kano. Gede Nova dapat diselamatkan juga dalam keadaan pingsan.

Setibanya di Pantai Yehmalet, kedua korban ditangani dengan mengeluarkan air yang tertelan, kemudian dilarikan ke RSUD Klungkung.

Saat kejadian, warga tidak sempat melaporkan ke Pos Pencarian dan Pertolongan Karangasem. Hal itu karena warga khawatir korban tidak bisa diselamatkan jika menunggu petugas datang, sehingga melakukan pertolongan secara mandiri.

Perbekel Antiga Kelod I Ketut Merta juga membenarkan, telah terjadi kecelakaan di laut korbannya dua orang murid SD. “Kedua korban berhasil diselamatkan,” ucap Ketut Merta.

Kasi Humas Polres Karangasem Iptu Gede Sukadana membenarkan mendapat laporan adanya kecelakaan di laut, dan kedua korban berhasil diselamatkan. “Keduanya masih menjalani rawat inap di RSUD Klungkung,” kata Iptu Sukadana.

Humas RSUD Klungkung I Gusti Putu Widiasa, mengatakan kondisi Nova sudah bisa komunikasi, namun masih lemas. Sesak napas tidak ada, makan dan minum biasa, dan tidak ada muntah. Sedangkan, pasien Adi Darmayasa kondisi umum masih baik. Namun pasien mengatakan badan masih lemas, keluhan pusing, mual muntah tidak ada. 7 k16, wan

Komentar