Pohon Cempaka Tumbang Timpa Mobil
SEMARAPURA, NusaBali - Pohon cempaka di Banjar Bokong, Desa Sampalan Kelod, Kecamatan Dawan, Klungkung, tumbang menimpa mobil Suzuki Ertiga DK 1735 EJ yang parkir di bawahnya, Minggu (7/4) sore. Akibat kejadian ini, pemilik mobil DK 1735 EJ, Peter Romualdus Jokananta, mengalami kerugian Rp 1,5 juta. Tak ada korban jiwa dalam musibah ini.
Kapolsek Dawan, AKP Komang Susiawan, mengatakan kejadian ini terjadi sekitar pukul 14.40 Wita. Tiba-tiba pohon cempaka tumbang menimpa mobil Suzuki Ertiga hingga mengalami kerusakan pada bagian atas. Diperkirakan pohon cempaka itu tumbang akibat batangnya rapuh. “Pohon cempaka sudah tua sehingga batangnya sangat rapuh,” ujar AKP Susiawan, Senin (8/4).
Kejadian ini dilaporkan ke BPBD Klungkung. Tim BPBD ke lokasi untuk mengevakuasi dahan pohon yang menimpa mobil. Mereka menggunakan 2 gergaji mesin. “Sudah tertangani dan mobil yang tertimpa pohon sudah bisa dievakuasi,” ujar Kepala Pelaksana BPBD Klungkung, I Putu Widiada. 7 wan
Komentar