Pangdam IX/Udayana Cek Kesiapan Personel Usai Cuti Lebaran
DENPASAR, NusaBali - Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Bambang Trisnohadi gelar apel pengecekan personel usai cuti bersama di Lapangan Apel Makodam IX/Udayana, Denpasar, pada Selasa (16/4). Usai gelar apel dilanjutkan dengan halal bihalal Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah yang diikuti oleh seluruh prajurit dan PNS.
Pangdam menyalami semua anak buahnya yang baru pulang dinas cuti Lebaran satu persatu. Jenderal bintang dua di pundak itu berterima kasih karena selama pelaksanaan cuti sampai dengan saat ini tidak ada pelanggaran maupun permasalahan yang terjadi. Semuanya kembali dalam keadaan aman.
“Selamat datang kembali di satuan dari pelaksanaan dinas cuti. Tentunya setelah melaksanakan dinas cuti ini diharapkan akan lebih fresh untuk lebih siap melaksanakan tugas,” harap jenderal lulusan terbaik Akmil 1993 ini.
Pangdam meminta kepada seluruh anak buahnya untuk kembali fokus menghadapi tugas ke depan. Dikatakan ada berberapa event baik skala nasional dan internasional yang akan digelar dalam waktu dekat. Keamanan adalah salah satu kunci utamanya.
Salah satu event yang bakal berlangsung di Pulau Dewata, yakni event internasional World Water Forum (WWF) yang rencana digelar pada 18-24 Mei 2024. Event itu akan dihadiri oleh beberapa kepala negara dan delegasi. 7 pol
1
Komentar