Harry Kane Bertekad Bawa Bayern Juara
MUNICH, NusaBali - Penyerang Bayern Muenchen Harry Kane sangat berambisi membawa Die Rotten menjuarai Liga Champions musim ini.
Ya, Bayern melaju ke semifinal usai menaklukkan Arsenal 1-0 sehingga unggul agregat 3-2, dalam laga perempatfinal Liga Champions di Stadion Allianz Arena, Muenchen, Kamis (18/4) dinihari WITA.
"Kami gagal juara liga (Bundesliga) setelah selama 11 tahun beruntun sukses meraihnya. Kini kami harus menikmati Liga Champions dan bersiap menghadapi (laga Bundesliga) Sabtu," ujar Kane, Kamis.
FC Hollywood kini hanya berkemungkinan meraih satu trofi musim ini karena disingkirkan Saarbrucken dalam 16 besar Piala Jerman dan gagal mengimbangi Bayer Leverkusen yang memastikan gelar juara Liga Jerman (Bundesliga) pekan lalu.
Kini Bayern diambang paceklik trofi, padahal 11 tahun berturut-turut selalu memperoleh trofi Liga Jerman, Piala Jerman atau Liga Champions. Kane yang baru menjalani musim perdana berseragam The Bavarians merasa menjalani musim yang sulit karena gagal bersaing meraih gelar juara dalam dua kompetisi musim ini. Manuel Neuer dkk akan bersua Real Madrid dalam semifinal, leg pertama pada 1 Mei dan leg kedua pada 8 Mei.
Sementara itu, pelatih Arsenal Mikel Arteta berharap timnya belajar dari kekalahan dan bangkit untuk menatap Liga Champions musim depan. Arteta mengaku akan mempersiapkan tim, dan mendapatkan tiket Liga Champions untuk dalam posisi yang sama bersaing dalam musim depan.
"Saya jelas sedih sekali. Ruang ganti sangat kecewa. Kami sudah banyak berharap dan berinvestasi, tetapi margin dalam kompetisi ini sangat kecil, dan kami tidak dapat membuat perbedaan pada saat-saat itu," kata pelatih asal Spanyol itu.
Arteta menilai Bukayo Saka dkk telah menunjukkan performa maksimal. Namun kata Arteta, tim Meriam London belum siap secara mental karena absen tujuh tahun dari kompetisi itu dan baru mencapai perempatfinal sejak 2010.
Setelah kalah dua kali berturut-turut dari Aston Villa dan Bayern Muenchen dalam kurun satu pekan, Arteta berharap para pemainnya menunjukkan performa impresif dalam perebutan gelar juara Liga Inggris yang kini jadi satu-satunya gelar yang bisa diperoleh Arsenal. ant
Komentar