Bali United vs Persib Pindah ke Training Center, Tanpa Penonton!
GIANYAR, NusaBali.com - Laga panas antara Bali United dan Persib Bandung yang dijadwalkan pada 14 Mei 2024 mendatang harus mengalami perubahan. Pertandingan semifinal Liga 1 Indonesia 2023/2024 ini tidak akan lagi digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, melainkan di Bali United Training Center, Pantai Purnama, Gianyar.
Pindahnya lokasi pertandingan ini dikarenakan Stadion Kapten I Wayan Dipta masih digunakan sebagai venue utama penyelenggaraan Piala Asia Putri U17 yang berlangsung dari 6 hingga 19 Mei 2024.
Meskipun mengalami perubahan venue, manajemen Bali United tetap berusaha keras untuk bisa melangsungkan pertandingan di Bali.
"Kami tetap berusaha untuk dapat bermain di tanah Pulau Bali dan diperbolehkan menggunakan training center kami walau tanpa penonton," ungkap Chief Executive Officer (CEO) Bali United FC Yabes Tanuri, Jumat (10/5/2024).
Bagi para suporter yang telah membeli tiket pertandingan, Bali United akan melakukan refund atau pengembalian uang tanpa potongan.
Meskipun tanpa kehadiran penonton di stadion, Yabes Tanuri tetap berharap para suporter Bali United dapat memberikan dukungan dan doa dari tempat mereka masing-masing.
Laga Bali United vs Persib Bandung akan tetap digelar pada 14 Mei 2024, pukul 19.00 WIB (20.00 WITA) di Bali United Training Center.
Empat tim telah melaju ke babak pamungkas Championship Series, yaitu Borneo Samarinda (juara klasemen), Persib Bandung, Bali United, dan Madura United. Pemenang dari keempat laga semifinal akan bertemu di babak final dan perebutan peringkat ketiga.
Jadwal Pertandingan Berikutnya:
- Perebutan peringkat ketiga: Sabtu (25/5) dan Kamis (30/5)
- Final: Minggu (26/5) dan Jumat (31/5)
1
Komentar