BPPD Denpasar Branding ‘Denpasar Creative City’ Lewat Lomba Vlog
Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-72 dan dalam rangkaian kegiatan acara Sanur Village Festival, Dinas Pariwisata Kota Denpasar melalui Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Kota Denpasar bekerjasama dengan Minikino akan menyelenggarakan lomba Vlog.
DENPASAR, NusaBali
Dibuka periode pendaftaran dari tanggal 7-12 Agustus 2017 dan penjurian pada tanggal 18 Agustus 2017 bertempat di Denpasar Art Space (DAS), Gedung Merdeka, Jalan Surapati Nomor 7 Denpasar. Lomba ini diperuntukkan untuk para remaja tingkat SMA/SMK atau sederajat, mengambil tema Denpasar Destinasi Wisata.
Sebelum periode lomba, calon peserta lomba akan diberikan pembekalan materi seputar destinasi wisata yang ada di Kota Denpasar dan cara pembuatan Vlog yang akan diadakan pada hari Minggu, 6 Agustus 2017.
Dengan tagline ‘Denpasar Creative City’ yang berbasis pada budaya, kegiatan ini bertujuan untuk menggali potensi minat dan bakat para remaja sebagai ‘Vlogger’ Kota Denpasar, menanamkan kecintaan terhadap wisata budaya dan mengembangkan daya imaginasi dan kreatifitas di dalam mengeksplorasi tempat-tempat wisata Kota Denpasar.
Menurut Plt Kepala Dinas Pariwisata Kota Denpasar, Ir AA Bagus Sudharsana, Dipl.PLG, kegiatan Lomba Vlog yang mengambil tempat di DAS adalah salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka mempromosikan dan mendekatkan masyarakat Kota Denpasar sejak usia remaja untuk dapat memanfaatkan DAS sebagai tempat/media untuk berkreasi dan lebih mengenal lagi karya-karya seni yang dihasilkan oleh para maestro seni Kota Denpasar sehingga dapat dikembangkan lagi oleh generasi muda kota Denpasar. “Masyarakat umum dapat mengujungi galeri untuk melihat hasil-hasil karya seniman kota Denpasar yang sedang dipamerkan di ruang Galeri DAS," ujarnya.
Senada dengan itu, Ketua BPPD Kota Denpasar Ida Bagus Gede Sidharta Putra yang akrab disapa Gusde mengatakan, kegiatan Lomba Vlog tingkat remaja ini adalah kegiatan yang sangat penting untuk menumbuh kembangkan kecintaan generasi muda Kota Denpasar terhadap kreativitas seni dan budaya agar dapat mempertahankan Brand Kota Denpasar sebagai Kota Kreatif yang berlandaskan Budaya. “Melalui berbagai kegiatan seni dan kreatifitas yang kita selenggarakan sepanjang tahun, diharapkan akan memberi dampak positif terhadap kunjungan wisatawan baik domestik maupun internasional ke Kota Denpasar,” ujarnya.
Sebelumnya, BPPD Denpasar telah menyelenggarakan Lomba Ilustrasi Kartun tingkat Sekolah Dasar bulan Mei 2017 dan Lomba Gambar (setelah menonton film) tingkat Sekolah Menengah Pertama bulan Juni 2017 lalu.
Kadek ‘Jango’ Paramarta (kartunis) dan I Wayan Redika (seniman lukis) yang menjadi juri pada kedua acara lomba sebelumnya sependapat. "BPPD Denpasar melaksanakan kegiatan branding Denpasar Creative City yang lain dari umumnya lomba-lomba yang ada, ini adalah pertama kali kami menjadi juri suatu lomba gambar, dimana peserta diajak nonton film dulu dan diminta untuk menuangkan imajinasi mereka kedalam gambar, dengan demikian peserta betul-betul dapat menuangkan ide kreatif dari film yang mereka lihat," demikian diamini oleh kedua juri yang sudah tidak asing lagi di kalangan seniman kota Denpasar.
Vlogger adalah dunia anak muda, untuk itu BPPD Denpasar mengajak para remaja untuk berlomba secara positif untuk menghasilkan Vlog destinasi wisata kota Denpasar yang nantinya sebagai salah satu materi promosi Kota Denpasar,demikian ditambahkan oleh Kadek ‘Jango’.
BPPD Kota Denpasar yang dikukuhkan pada 2 Oktober 2014 dan dilantik pada 30 Januari 2015 mengacu kepada Keppres No. 22 Tahun 2011 tentang Badan Promosi Pariwisata Indonesia dalam rangka melaksanakan ketentuan Pasal 36 ayat (3) Undang-undang No.10 Tahun 2009 tentang Kepariwisataan.
Masih banyak hal yang akan dilakukan BPPD Kota Denpasar mengemban misi membangun dan memanjukan kepariwisataan Kota Denpasar melalui promosi. Selain kegiatan Selling (Table Top dan Sales Mission) salah satu yang dipandang efektif adalah memberdayakan penggunaan media sosial dalam suatu kemasan yang menantang dan menarik. Di bulan September ini, akan ada Travel Blogger dari Jerman untuk menulis tentang wisata kota Denpasar. *nvi
Komentar