Bali United Ditahan Borneo Tanpa Gol
Eber Bessa Dikartu Merah dan Suporter Nyalakan Flare
Hasil imbang itu membuat kedua tim masih berpeluang meraih peringkat ketiga Liga 1 musim ini. Leg kedua dimainkan di kandang Borneo FC, di Stadion Batakan, Balikpapan, Kamis (30/5) malam.
GIANYAR, NusaBali
Bali United ditahan Borneo FC tanpa gol 0-0, dalam leg pertama laga perebutan peringkat ketiga BRI Liga 1 2023/2024, di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Sabtu (25/5) malam WITA . Tuan rumah Serdadu harus Bali United bermain dengan 10 pemain di babak kedua, usai Eber Bessa dikartu merah wasit.
Pada laga itu tuan rumah Bali United langsung mengambil inisiatif serangan. Ilija Spasosevic menyambut sepak pojok dengan sundulan, meski bola melebar. Peluang lain terlahir dari tendangan jarak jauh Kadek Agung. Namun, belum benar-benar menguji kiper Borneo Angga Saputro.
Bali United nyaris menciptakan gol pertamanya selepas restart. Sebuah sepak pojok dari sayap kiri ditanduk Elias Dolah, bola ditip Angga Saputro sebelum membentur tiang gawang. Skor ‘kacamat’ menandai paruh pertama.
Pada babak kedua, Bali United mengancam lagi dari set piece. Tembakan bebas Eber Bessa ke arah sudut atas gawang ditepis Angga Saputro.
Borneo pun langsung merespons. Crossing Fajar Fathur Rahman dari sayap kanan disambut Felipe Cadenazzi dengan tandukan dari jarak dekat. Bola masih melayang tipis di atas gawang Bali United.
Tidak lama kemudian, Bali United mengancam lagi. Rahmat Arjuna meliuk-liuk di kotak penalti sebelum melepaskan tembakan kaki kanan ke arah tiang jauh. Angga Saputro masih sigap menangkal bola.
Bali United kehilangan Eber Bessa usai diganjar kartu merah, usai menerima kartu kuning kedua dari wasit Yudi Nurcahya. Hukuman itu menyusul pelanggaran Eber kepada Kei Hirose.
Bali United membuang peluang emas. Sebuah umpan dari sayap kiri membebaskan Privat Mbarga di depan. Dalam situasi satu lawan satu, penyelesaian Mbarga melenceng.
Pada tiga menit terakhir, Bali United menciptakan peluang lagi. Sundulan pemain pengganti M Rahmat melambung tipis. Angga Saputro keluar dari sarangnya dengan timing yang tepat untuk mencegah Mbarga melakukan penyelesaian.
Mendekati akhir injury time, flare dari suporter menyala. Akibatnya asap memenuhi lapangan permainan sehingga laga dihentikan sejenak. Laga kemudian dilanjutkan lagi setelah asap menghilang dari area permainan. Bali United menekan Borneo FC tapi tidak ada gol yang tercipta sampai waktu berakhir. Skor 0-0 tetap bertahan.
Hasil imbang itu membuat kedua tim masih berpeluang meraih peringkat ketiga Kompetisi BRI Liga 1 musim ini. Leg kedua akan berlangsung di kandang Borneo FC, di Stadion Batakan, Balikpapan, Kamis (30/5) malam.
Secara keseluruhan sepanjang era Liga 1, Borneo FC bertemu Bali United sebanyak 13 kali dan tim asal Samarinda itu meraih enam kemenangan dan empat kali imbang. Sedangkan tiga laga lainnya dimenangkan Bali United. *
Susunan Pemain
Bali United : Adilson Maringa, Jajang Mulyana, Elias Dolah, Ricky Fajrin, Andhika Wijaya, Eber Bessa, Luthfi Kamal, Kadek Agung (M Rashid 107'), Rahmat Arjuna (M Rahmat 72'), Spasojevic (Mbarga 62'), Irfan Jaya (Yabes Roni 62')
Borneo FC: Angga Saputro, Silverio, Leo Guntara, Alfharezzi Buffon, Pluim (Habibi Abdul Jusuf 68'), Adam Alis, Terens Puhiri (Wing Nain Tun 83'), Kei Hirose, Fajar Rahman, Lilipaly (M Sihran Amrullah 68'), Cadenazzi
Hasil 13 Laga Terakhir di Era Liga 1:
25/05/2034 Bali United 0 - 0 Borneo FC
12/11/2023 Bali United 1 - 2 Borneo FC
08/07/2023 Borneo FC 3 - 1 Bali United
03/04/2023 Borneo FC 5 - 1 Bali United
15/12/2022 Bali United 1 - 3 Borneo FC
29/01/2022 Bali United 2 - 1 Borneo FC
28/11/2021 Borneo FC 1 - 1 Bali United
18/10/2019 Borneo FC 6 - 0 Bali United
28/08/2019 Bali United 2 - 1 Bali United
25/10/2018 Bali United 2 - 2 Borneo FC
23/05/2018 Borneo FC 2 - 0 Bali United
11/09/2017 Borneo FC 0 - 0 Bali United
14/05/2017 Bali United 3 - 0 Borneo FC.
Komentar