Venezia ke Serie A, Jay Idzes Kibarkan Bendera Indonesia
VENEZIA, NusaBali - Bek Timnas Indonesia Jay Idzes (24 tahun) mengibarkan dan mengalungkan bendera Indonesia pada tubuhnya saat selebari Venezia promosi ke Liga Italia Serie A musim depan.
Ya, Jay Idzes ikut membawa Venezia ke Serie A, usai mengalahkan Cremonese 1-0, dalam laga leg kedua final play-off promosi Serie B 2023/2024 di Stadio Pierluigi Penzo, Venezia, Senin (3/6) dinihari WITA.
Jay Idzes bermain sebagai starter dan selama 90 menit. Bek Timnas Indonesia itu sempat mendapatkan kartu kuning pada menit ke-58. Namun Venezia menang agregat 1-0 atas Cremonese, setelah pada leg pertama di Stadio Giovanni Zini, Cremona, pada 31 Mei 2024, kedua tim bermain imbang 0-0.
Jay Idzes lewat akun Instagramnya, @jayidzes, pada Senin (3/6), mengunggah foto sedang membawa bendera Merah Putih sekaligus memegang trofi promosi ke Serie A.
Penampilan impresif Jay Idzes pada leg kedua final mendapatkan apresiasi khusus dari media Italia, Tutto Venezia Sport. Idzes dinilai jadi aktor penting di jantung pertahanan. Dia bersama dua bek lainnya, Michael Svoboda dan Marin Šverko, sama-sama mendapatkan rating delapan dari media tersebut.
Total Jay Idzes memainkan 30 laga di semua kompetisi untuk Venezia sepanjang musim ini. Hasilnya dia sukses membawa tim berjuluk I Lagunari ke Serie A. Dari total 25 penampilandi Serie B 2023/2024, Jay Idzes sering kali bermain penuh dan clean sheet dalam sembilan laga.
Bergabung dari klub Belanda, Go Ahead Eagles, pada musim panas 2023, Jay Idzes melejit menjadi tembok kukuh Venezia. Palang pintu Timnas Indonesia itu bermain 30 kali di musim ini.
Jay Idzes mungkin akan bermain untuk Venezia pada 2023/2024 jika tidak mengalami trombosisi vena dengan mikroemboli paru, penyakit yang memaksanya nyaris beristirahat selama empat bulan.
Jay Idzes dijadwalkan bergabung Timnas Indonesia pada Rabu, 5 Juni atau sehari sebelum Timnas Indonesia melawan Irak dalam partai kelima Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat.
Sedangkan Venezia jadi tim Serie B ketiga yang promosi ke strata tertinggi Liga Italia. Venezia menyusul Parma dan Como, yang lebih dulu promosi ke Serie A, dengan finis di posisi pertama dan kedua. Venezia terdegradasi ke Serie B pada musim 2021/2022, dan kini kembali ke Serie A. *
1
Komentar