Peradah Lombok Barat Sukses Gelar Lomba Ogoh-Ogoh Mini
GERUNG, NusaBali.com -Tak mau kalah dengan semarak lomba ogoh-ogoh di luar Pulau Dewata, Perhimpunan Pemuda Hindu (Peradah) Indonesia Kabupaten Lombok Barat belum lama ini juga telah sukses menyelenggarakan event Lomba Ogoh-Ogoh Mini se-Lombok Barat.
Wadah kreasi ini pun disambut antusias oleh para yowana, khususnya di Lombok Barat bagian Selatan. Puluhan seniman menampilkan kreasi terbaiknya di Balai Banjar Suka Wardaya Babakan Gerung Utara pada 5 Mei 2024 lalu.
Kegiatan ini merupakan yang pertama kalinya diadakan dengan tujuan untuk mewadahi antusiasme seniman muda Lombok Barat dalam mengembangkan bakat dan kreativitas mereka dalam seni Ogoh-Ogoh.
Lomba ini diikuti oleh 32 peserta dari berbagai wilayah di Lombok Barat, khususnya bagian selatan. Para peserta dihadapkan pada tantangan untuk menciptakan karya seni ogoh-ogoh mini yang proporsional, estetis, dan memiliki nilai filosofis yang kuat.
I Gede Budha Yasa (28), Ketua Panitia Pertanyaan, menjelaskan bahwa lomba ini merupakan salah satu program kerja Peradah Lombok Barat di bidang kesenian. "Kami ingin memberikan wadah bagi seniman muda Lombok Barat untuk menunjukkan bakat mereka dan meningkatkan kecintaan mereka terhadap budaya Bali," ujar Budha Yasa.
Dewan juri dalam lomba ini terdiri dari 1 juri dari Bali dan 2 juri dari Lombok yang merupakan lulusan dari ISI Denpasar. Mereka bertugas untuk menilai karya para peserta berdasarkan aspek anatomi, gerak, dan filosofi.
Peradah Lombok Barat berharap dengan adanya kegiatan lomba Ogoh-Ogoh Mini ini, seniman muda Lombok Barat bisa lebih antusias lagi mengembangkan bakat dan kreatifitasnya dalam berkesenian khususnya seni Ogoh-Ogoh. *m03
Hasil Lomba:
- 1. Agus Olo Kr. Sibetan, Mataram (Individu)
- 2. Oman Arik Pajang, Mataram (MKR Team)
- 3. Windu Gumise (Individu)
- Juara Harapan: Gede Wira Kr. Medain, Mataram (Kelompok)
1
Komentar