Videotron Gianyar Hasilkan Rp 1,5 M Lebih
Pihak ketiga memiliki sebagian waktu tayang, sebagian lagi domain informasi Pemkab Gianyar.
GIANYAR, NusaBali
Videotron milik Pemkab Gianyar di sebelah barat Polres Gianyar telah berkontribusi menghasilkan cuan. Sejak didirikan pada Tahun 2021, videotron di bawah pengelolaan Dinas Kominfo Gianyar sudah memberikan pemasukan sebesar Rp 1,5 miliar lebih. Pemasukan ini terhitung sejak Tahun 2023 hingga Mei Tahun 2024.
Kadiskominfo Gianyar, Anak Agung Surya Diputra, menjelaskan sejak awal mendirikan videotron di simpang Ciung Wanara, tidak langsung sebagai aset komersial. "Pada awal didirikan, tujuannya untuk menginformasikan perkembangan pembangunan di Gianyar. Seiring berjalan waktu dari videotron bisa menghasilkan pendapatan," jelas AA Surya Diputra, Jumat (7/6).
Selanjutnya, melakukan koordinasi sehingga aset milik Pemkab Gianyar tersebut bisa memberikan pemasukan sah melalui APBD Gianyar. "Setelah ada dasar hukum yang jelas, baru melakukan penawaran dengan beberapa instansi swasta yang berminat," ungkap Surya Diputra.
Rinciannya, pemasukan di Tahun 2023 sebesar Rp 700 juta lebih yang berasal dari pihak ketiga, Balinet/Telkomsel sebesar Rp 305 juta lebih dan Balinet/Mandiri sebesar Rp 406 juta lebih. Sedangkan di Tahun 2024 pihak ketiga yang bekerja sama adalah Balinet/Telkomsel dengan nilai 405,9 juta dan Balinet/Mandiri dengan nilai 405,9 juta.
Surya Diputra menjelaskan, dengan adanya pihak ketiga, maka sebagian waktu tayang dikuasai oleh penyewa dan sebagian waktunya adalah domain informasi dari Pemkab Gianyar.
Pemkab Gianyar juga menyediakan space waktu penayangan untuk kegiatan sosial seperti nonton bareng pertandingan Sepakbola Timnas Indonesia. "Waktu penayangan sudah diatur termasuk domain tayangan informasi dari Pemkab Gianyar, juga ada space waktu untuk acara sosial seperti nonton bareng," jelas Surya Diputra. 7 nvi
1
Komentar