Pekan Pertama Liga Inggris Pertemukan Chelsea vs Man City
LONDON, NusaBali - Liga Premier Inggris mengumumkan jadwal pekan pertama kompetisi musim 2024/25 yang dijadwalkan akan dimulai pada 16 Agustus malam waktu setempat atau 17 Agustus dini hari WIB.
Dilansir dari unggahan X akun resmi Premier League, Selasa, pekan perdana Liga Inggris musim 2024/25 dengan pertandingan Manchester United vs Fulham di Stadion Old Trafford, Manchester, Sabtu (17/8) pukul 02.00 WIB .
Selain itu, ada juga pertandingan yang mempertemukan tim promosi Ipswich Town yang menjamu Liverpool di Stadion Portman Road, Ipswich, Sabtu pukul 19.30 WIB.
Di pekan pertama juga ada laga panas antara Chelsea melawan Manchester City. Menariknya, manajer baru Chelsea adalah Enzo Maresca. Dia dulu asisten Pep Guardiola di Manchester CIty.
Maresca jadi asisten Guardiola pada musim 2022-2023, lalu sukses membawa Leicester City promosi ke Premier League di akhir musim 2023/2024. Di pekan pembuka, juga ada laga seru yakni Leicester City kontra Tottenham Hotspur serta Arsenal vs Wolverhampton Wanderers. Juga Liverpool yang akan bertamu ke kandang Ipswich Town.
Total sepanjang musim 2024/2025 ini bakal ada 380 laga di Premier League. Siapa yang bakal jadi juara? Apakah Manchester City bisa kembali mempertahankan gelar juara seperti di musim 2023/2024? Atau Arsenal yang sudah dua kali beruntun menjadi runner up. Sangat menarik untuk menyimak kompetisi Premier League musim ini. 7 ant
Komentar