nusabali

Ratusan Siswa Ikut Jumbara X PMI Kabupaten Gianyar

Wujudkan Relawan PMR Berkarakter Pancasila

  • www.nusabali.com-ratusan-siswa-ikut-jumbara-x-pmi-kabupaten-gianyar

GIANYAR, NusaBali - Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Gianyar menggelar Jumpa Bakti Gembira (Jumbara) X di Lapangan Bata Anyar, Desa Bedulu, Kecamatan Blahbatuh, 19-23 Juni 2024. Kegiatan ini diikuti ratusan siswa ekstra kurikuler PMR Madya tingkat SMP dan PMR Wira tingkat SMA. Jumbara X PMI Gianyar dengan tema Mewujudkan Relawan PMR Berkarakter Pancasila.

Penjabat Bupati Gianyar I Dewa Tagel Wirasa mengatakan, pemerintah sangat berkepentingan dan mendukung kegiatan PMI sehingga dapat melaksanakan tugas-tugas yang diberikan dengan baik dan berhasil. PMI bertugas memberikan bantuan bencana, pelayanan darah, pelayanan kesehatan, melakukan pembinaan relawan, dan melaksanakan pendidikan dan pelatihan kepalangmerahan. “Jumbara X PMR PMI Kabupaten Gianyar sangat baik sebagai wahana meningkatkan persahabatan antara relawan PMR se-Kabupaten Gianyar dan relawan se-Provinsi Bali,” ujar Dewa Tagel Wirasa, Kamis (20/6). 

Ke depan, Jumbara dilaksanakan secara rutin agar pembinaan PMR dapat berjalan secara berkelanjutan. Di tengah tantangan dampak negatif kemajuan teknologi komunikasi, generasi muda harus dibentengi agar tetap memegang teguh nilai-nilai karakter Pancasila dan tidak terjerumus ke perilaku menyimpang. “Kita ingin generasi muda tidak hanya pintar menguasai ilmu pengetahuan tetapi harus memiliki karakter baik yang berdasarkan nilai-nilai Pancasila,” terangnya. 


Dewa Tagel Wirasa mengatakan, kegiatan ekstra kurikuler PMR di bawah pembinaan PMI sangat bermanfaat untuk membentuk anak didik yang mempunyai kepribadian, jiwa kepemimpinan, dan kepedulian terhadap sesama. “Saya mengimbau dinas terkait dan sekolah-sekolah lebih memberikan perhatian agar kegiatan PMR di SD, SMP, dan SMA diaktifkan kembali dalam kurikulum pembelajaran di sekolah sehingga berkembang baik di Kabupaten Gianyar,” pintanya. 

Peserta Jumbara diminta tetap menjaga kesehatan dan selalu semangat riang gembira agar dapat mengikuti seluruh kegiatan. Pembukaan Jumbara X dihadiri anggota Forkopimda Kabupaten Gianyar, kepala organisasi perangkat daerah (OPD), Camat Blahbatuh, Perbekel Desa Bedulu, pengurus PMI Provinsi Bali, pengurus PMI Kabupaten Gianyar, dan undangan lainnya. 

Sekretaris PMI Gianyar Ketut Pasek Lanang Sadia mengatakan, Jumbara biasanya dilaksanakan setiap 2 tahun sekali. Namun sejak tahun 2019 karena mewabahnya Covid-19, Jumbara belum pernah dilaksanakan lagi. Meski vakum selama 5 tahun, Jumbara dibangkitkan lagi. “Ada 18 satuan pendidikan yang ikut, sebenarnya ada 20 namun 2 mengundurkan diri karena terkendala izin orang tua dan lainnya karena anak-anak kan harus nginep di sini selama 5 hari,” ungkap Ketut Pasek.

Peserta Jumbara dari satuan pendidikan tingkat madya dari 12 sekolah dan tingkat wira dari 6 sekolah dengan total peserta 360 siswa. Selama 5 hari, ada 15 jenis kegiatan yang dilaksanakan di antaranya anjangsana, pelatihan kehumasan, sosialisasi pencegahan demam berdarah dan pengolahan sampah, sosialisasi anti narkoba, kerja bakti penanaman bibit bunga, donor darah, sembahyang bersama, paduan suara, reporter remaja, pentas seni, fun games, dan tim building. 7 nvi

Komentar