130 Guru PPPK SMA/SMK Dilantik Secara Daring
AMLAPURA, NusaBali - 130 tenaga guru PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja) SMA/SMK se-Karangasem dilantik secara daring (dalam jaringan), di Aula SMAN 2 Amlapura, Jalan Untung Surapati, Amlapura, Jumat (21/6) pagi. Pelantikan ini serentak di setiap kabupaten/kota se-Bali, termasuk Kabupaten Karangasem.
Kadis Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Bali KN Boy Jayawibawa yang melantik seluruh tenaga PPPK untuk SMA/SMK se-Bali. Semua guru PPPK itu mengucapkan sumpah janji secara serentak mengikuti dari layar kaca.
Kasek SMAN 2 Amlapura I Wayan Puja Astawa yang mengoordinasikan acara itu untuk peserta dari Karangasem, mulai dari menyiapkan tempat, perlengkapan, sarana karawista dan dupa yang diperlukan.
Kebetulan sehari sebelumnya, sebanyak 742 siswa kelas XI dan kelas XII SMAN 2 Amlapura yang mengikuti kegiatan pasraman kilat, salah satu kegiatannya membuat karawista. Hasil dari kegiatan pasraman kilat berupa karawista itu dimanfaatkan untuk acara pelantikan tenaga PPPK.
"Kami memang mengoordinasikan pelaksanaan pelantikan tenaga PPPK itu, termasuk menyiapkan sarana yang dibutuhkan," kata Kasek I Wayan Puja Astawa.
Dari SMAN 2 Amlapura sendiri katanya, yang mengikuti pelantikan itu, tiga guru, masing-masing: I Gede Mahadi Yuda Priharta guru Bimbingan Konseling, Ni Ketut Sri Mandayani guru Agama Hindu dan Ni Luh Sri Purnami guru Fisika.
Di bagian lain, Ketua MKKS (Musyawarah Kerja Kepala Sekolah) SMAN Karangasem yang juga Kasek SMAN 3 Amlapura I Wayan Sugiana memaparkan 130 guru PPPK dilantik, dan resmi memulai bertugas. "Khusus dari SMAN 3 Amlapura, ada 12 guru PPPK yang diambil sumpahnya, sebagai legalitas bertugas," jelas Wayan Sugiana.
Dijelaskan, ada 12 guru dari SMAN 3 Amlapura yakni Ni Wayan Purnami, I Gusti Agung Sugiantara, Ni Made Eka Putri Suparwathi, I Nyoman Suardika, Ni Luh Desi Lestari, Anisa Ika Marlina, Desak Made Suprayanti, Herianto, I Made Murtika, Ni Wayan Diah Ekarini, Linda Mulianingsih dan I Made Sudarsana.
Sedangkan Ketua MKKS SMKN Karangasem yang juga Kasek SMKN 1 Amlapura I Wayan Artana mengatakan, dari SMKN 1 Amlapura tercatat 13 guru ikut acara pelantikan itu. "Sebanyak 13 guru PPPK resmi bertugas di SMKN 1 Amlapura setelah diambil sumpah jabatannya secara daring," ujar I Wayan Artana.
Adanya tambahan 13 guru PPPK di SMKN 1 Amlapura, sangat membantu kelancaran proses belajar mengajar, apalagi guru yang datang adalah guru produktif. Berharap agar guru baru mampu mengimplementasikan pelayanan prima terhadap kemajuan pendidikan di Karangasem, dilandasi penuh semangat, motivasi, dedikasi dan loyal.7k16
Komentar