nusabali

Puluhan Lansia Dapat Pengobatan Gratis

  • www.nusabali.com-puluhan-lansia-dapat-pengobatan-gratis

SEMARAPURA, NusaBali - Puluhan lansia mendapat pelayanan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis di Mapolres Klungkung, Rabu (26/6) pagi.

Kegiatan ini merupakan bakti kesehatan serangkaian Hari Bhayangkara ke-78. Sejumlah lansia juga menerima alat bantu dan 5 lansia mendapatkan paket sembako. Mereka diantarjemput oleh Babinkamtibmas di masing-masing wilayah.

Bantuan alat bantu dan paket sembako diserahkan langsung Kapolres Klungkung AKBP Umar didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Klungkung Ny Elisa Umar, Wakapolres Klungkung Kompol I Komang Sura Maryantika, dan jajaran. Kapolres Klungkung AKBP Umar mengatakan, bakti kesehatan untuk memberikan pelayanan kesehatan kepada lansia. 


Polres Klungkung bekerja sama dengan rumah sakit di Kabupaten Klungkung. “Kegiatan ini dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-78 yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2024,” ujar AKBP Umar.

Bakti kesehatan ini diharapkan bermanfaat bagi lansia yang hadir. “Semoga dapat memberikan dampak besar pada peningkatan kesehatan lansia,” harap AKBP Umar.

Selanjutnya AKBP Umar bersama Ny Elisa Umar mengantar para lansia untuk periksa kesehatan. “Besar harapan kami kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi bapak dan ibu, kami ingin bapak ibu tetap sehat,” ungkap Ny Elisa Umar. 7 wan

Komentar