Lahan di Kawasan TWA Gunung Batur Terbakar
BANGLI, NusaBali - Kebakaran hutan dan lahan terjadi di kawasan Taman Wisata Alam (TWA) Gunung Batur Bukit Payang, Kecamatan Kintamani, Bangli pada, Selasa (2/7) siang.
Dua unit armada pemadam kebakaran (Damkar) diterjunkan untuk memadamkan api. Hingga semalam belum diketahui apa yang menjadi pemicu kebakaran tersebut. Kondisi cuaca di kawasan tersebut pada, Selasa kemarin diketahui cerah.
Kabid Damkar pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah dan Damkar Bangli, Dewa Gede Wirawan saat dikonfirmasi mengatakan pada, Selasa siang pihaknya menerima laporan dari masyarakat bahwa terjadi kebakaran di kawasan TWA Gunung Batur. Menindaklanjuti hal tersebut, dua unit armada diterjunkan ke lokasi dengan didukung 8 personel.
"Kami menerima laporan sekitar pukul 13.00 Wita. Sampai di lokasi sekitar pukul 13.30 Wita," ungkapnya. Lanjutnya, titik kebakaran masih bisa bisa dijangkau, namun memang cukup terkendala bebatuan. Bebatuan yang tajam rawan merusak selang air Damkar. Untuk pemadaman berlangsung hingga pukul 15.00 Wita. Lahan yang terbakar diperkirakan 1,5 hektare. Disinggung terkait penyebab dari kebakaran tersebut, Dewa Wirawan tidak dapat memastikan. "Kami tidak dapat pastikan, apa karena human error atau apa," ujarnya.
Pada musim kemarau kawasan kawasan Taman Wisata Alam (TWA) Gunung Batur, Bukit Payang, Kecamatan Kintamani, Bangli memang rawan mengalami kebakaran lahan. Tak hanya tahun ini, sebelumnya pada bulan September 2023 lalu kebakaran serupa juga terjadi. Tak hanya sekali kebakaran lahan di kawasan TWA ini juga berulang terjadi pada bulan Oktober 2023 lalu. Kebakaran saat itu diduga akibat pepohonan mengering karena musim kemarau.
Kawasan Taman Wisata Alam (TWA) Gunung Batur Bukit Payang secara geografis terletak antara 8º13’30.92” s.d. 8º16’41.91” LS dan 115º20’30.31” s.d. 115º24’2.09” BT. Secara administratif kawasan TWA Gunung Batur Bukit Payang terletak di Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli. Pada bagian utara berbatasa dengan Desa Songan A dan Hutan Produksi Terbatas, di timur berbatasan dengan Danau Batur, Desa Batur Tengah, bagian selatan berbatasan dengan Desa Kedisan dan Desa Batur Selatan, serta di sebelah baratnya berbatasan dengan Desa Kintamani, Batur Utara
Kawasan TWA Gunung Batur Bukit Payang berada pada ketinggian ±1.044 m dpl sampai dengan ±1.717 m dpl dengan kelerengan landai sampai dengan sangat curam. Berdasarkan Peta Jenis Tanah Provinsi Bali Tahun 2009 (Gambar 1.6.), jenis tanah di kawasan TWA Gunung Batur Bukit Payang adalah Regosol Kelabu. Tanah regosol proses terbentuknya dari endapan abu vulkanis baru yang memiliki butir kasar. Ciri dari tanah regosol adalah berbutir kasar, berwarna kelabu sampai kuning, dan bahan organik rendah. Sifat tanah yang demikian membuat tanah tidak dapat menampung air dan mineral yang dibutuhkan tanaman dengan baik. 7 esa
Komentar