nusabali

Everton Datang, Spaso Hengkang

Perubahan Striker Bali United Musim Depan

  • www.nusabali.com-everton-datang-spaso-hengkang

GIANYAR, NusaBali - Bali United FC akhirnya resmi mengumumkan sang striker baru untuk mengarungi musim kompetisi Liga 1 2024/2025, Jumat (12/7) sore. Yakni, striker asal Brasil Everton Nascimento de Mendonca, yang datang menggantikan penyerang naturalisasi Ilija Spasojevic.

Ya, Everton bergabung dengan status striker juara back to back champions dari dua tim berbeda di dua musim terakhir. Everton membawa PSM Makassar juara BRI Liga 1 2022/2023 dan klub asal Lebanon, Nejmeh SC, yang juara Liga Lebanon musim 2024.

Chief Executive Officer (CEO) Bali United, Yabes Tanuri mengatakan, kehadiran Everton bisa menggantikan lini depan asing yang ditinggalkan Jefferson Assis untuk musim baru ini. Yabes ingin kehadiran Everton jadi harapan baru lini serang Bali United FC pada musim ini. 

“Dengan dua gelar juaranya tentu akan memberikan dampak positif saat jadi bagian Serdadu Tridatu. Mudah-mudahan tidak butuh waktu lama untuk beradaptasi dan memberikan prestasi bagi klub ini,” jelas Yabes Tanuri, .

Lini depan asing Bali United musim sebelumnya yaitu Jefferson Assis untuk musim ini habis kontraknya dan melanjutkan karier di Thailand.

Karena itu, dengan mendatangkan striker berpengalaman asing juga akan memberikan nilai sepadan di lini serang Serdadu Tridatu.

Sebelum dikenal publik sepakbola Indonesia saat menjadi bagian dari PSM, Everton bermain untuk klub Hidd CC di Liga Bahrain selama satu musim. Selama berkarier di lapangan hijau, Everton menghabiskan kariernya di Timur Tengah.

Awal kariernya memperkuat Manama di Liga Bahrain dan mencetak 16 gol. Usai dari Manama, Everton ke liga Portugal dengan bergabung Maritimo selama dua musim.

Tak berkembang di Portugal, Everton memutuskan kembali ke Bahrain dengan bergabung Al Muharraq dan mencetak 12 gol selama semusim. Everton juga sempat berkarier di Liga Arab Saudi dan Liga Kuwait sebelum mencoba peruntungan ke Liga Indonesia bersama PSM. Bersama PSM, Everton mempersembahkan trofi Liga 1 2023/2024 dan melaju ke final zona ASEAN AFC Cup 2022/2023.

Pada awal 2024, Everton hengkang dari PSM dan bergabung klub Lebanon, Nejmeh SC dan kembali mempersembahkan trofi Liga Premier Lebanon musim terakhir.

Sementara itu, kedatangan Everton membuat penyerang senior Bali United Ilija Spasojevic pergi hanya beberapa hari menjelang musim kompetisi Liga 1 bergulir. Spasojevic dan Bali United sepakat tidak memperpanjang kontrak.

"Saya ingin menyampaikan terima kasih terdalam kepada teman untuk perjalanan luar biasa yang kita bagikan bersama," kata Spaso, julukan Ilija Spasojevic, di Denpasar, Jumat.

Pemain naturalisasi asal Montenegro itutidak memberikan detail selanjutnya terkait kariernya di sepakbola tanah air. Top skorer Serdadu Tridatu itu hanya menyebutkan hengkang dari Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, dan akan menjalani babak baru dan berjanji kembali ke Pulau Dewata.

"Selamat tinggal Bali United dan saya berharap bisa kembali ke pulau indah ini dan menjadi bagian dari keluarga Bali United lagi. Terima kasih untuk kenangan, kemenangan dan cinta. Sukses selalu dan sampai berjumpa lagi," kata Spaso, 36 tahun.

Spaso sendiri bergabung Bali United pada akhir 2017 setelah membela Bhayangkara FC yang saat itu meraih gelar juara Liga 1 2017. Selama hampir tujuh tahun membela Serdadu Tridatu, Spaso mencatatkan 188 laga dengan 88 gol, 15 assist dari berbagai kompetisi bersama Bali United.

Kompetisi yang dijalani Spaso, yakni Liga 1, turnamen Piala Presiden, Piala Indonesia, Piala Menpora, Kualifikasi Liga Champions Asia dan Piala AFC. Spaso juga ikut mempersembahkan dua trofi Liga 1 untuk Bali Bali United pada musim 2019 dan 2021/2022.

Langkah Spaso pergi jelang kompetisi 2024/2025, mengikuti delapan pemain yang lebih dulu hengkang, yakni Jajang Mulyana, Haudi Abdillah, Jefferson Assis, Muhammad Ridho, Eber Bessa, Ramdani Lestaluhu, Mohamed Rashid, dan Fadil Sausu. 

Sedangkan selain Everton, Bali United juga merekrut kiper Fitrul Dwi Rustapa, Bagas Adi Nugroho, Mitsuru Maruoka, Kenzo Nambu, dan Brandon Wilson. *

Komentar