Raih Medali Perak di Dance Festival Nusantara, Ni Nyoman Alisha Triani Lanjut ke Kompetisi di Thailand dan Jepang!
DENPASAR, NusaBali.com - Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh Ni Nyoman Alisha Triani dalam kompetisi balet Dance Festival Nusantara yang diadakan di Gedung Kesenian Jakarta pada akhir Juni 2024 lalu. Alisha berhasil memboyong pulang medali perak, menunjukkan bakat dan kerja kerasnya di atas panggung.
Festival Dance Nusantara, yang berlangsung pada 29 dan 30 Juni, menjadi wadah bagi para penari muda dari berbagai daerah di Indonesia untuk menunjukkan kemampuan mereka. Bahkan Alisha bersaing dengan para balerina berbakat dari Thailand, Singapura, dan Malaysia, dan berhasil menorehkan prestasi yang gemilang.
Putri dari pasangan Nyoman Edi Kurniawan SH MKn dan Fenty Puspita Sari SH MKn ini telah menunjukkan dedikasi dan latihan kerasnya sejak lama. Medali perak ini menjadi bukti nyata dari komitmen dan kerja kerasnya.
Keberhasilan siswa SD Cerdas Mandiri Denpasar Children Centre (DCC) ini tak lepas dari dukungan penuh orang tua, guru, dan tim Ballet Royal Bali. Miss Jewell Arcia Ruslim selaku Owner Ballet Royal Bali dan Miss Vivian Chandra selaku Principal, merasa bangga atas pencapaian Alisha.
Ni Nyoman Alisha Triani Alisha beserta tim dari Ballet Royal Bali, Miss Jewell Arcia Ruslim dan Miss Vivian Chandra.-IST
"Tidak sia-sia ketekunan anak-anak berlatih untuk mempersiapkan diri berkompetisi dengan murid-murid mancanegara di acara Festival Dance Nusantara," ungkap Miss Jewell Arcia Ruslim, Sabtu (13/7/2024).
Prestasi ini tidak berhenti di sini. Alisha Triani bersama tim Ballet Royal Bali akan terus berlatih intensif untuk kembali menggapai prestasi di kancah internasional. Alisha dan timnya akan melakoni kompetisi di Thailand dan Jepang.
Diharapkan prestasi Alisha dapat menginspirasi para balerina muda lainnya untuk terus berkarya dan mengejar mimpi mereka di dunia tari. Kegigihan, kerja keras, dan dedikasi adalah kunci untuk meraih kesuksesan.
Selamat atas prestasinya, Alisha! Semoga kembali meraih prestasi terbaik di Thailand dan Jepang.
Komentar