nusabali

Mantan Penyidik Ditreskrimsus Polda Pimpin Polres Tabanan

  • www.nusabali.com-mantan-penyidik-ditreskrimsus-polda-pimpin-polres-tabanan

TABANAN, NusaBali - AKBP Chandra Citra Kesuma menjabat Kapolres Tabanan. Acara pisah kenal telah dilakukan secara resmi di Gedung Kesenian I Ketut Maria, Sabtu (13/7) malam.

AKBP Chandra sebelumnya menjabat Kasubdit I Ditreskrimus Polda Bali. Dia menggantikan AKBP Leo Dedy Defretes yang dimutasi menjadi Wadir Lantas Polda NTB. AKBP Leo menjabat sebagai Kapolres Tabanan selama 1 tahun 5 bulan.

Dalam acara itu, AKBP Chandra mengatakan sebelum bertugas di Polda Bali dirinya sempat bertugas di sejumlah tempat. Tahun 2005 menjabat sebagai Kanit Reskrim dan Kapolsek di Polda Bangka Belitung.

Kemudian dimutasi ke Polda Papua selama tiga tahun. Lalu kembali dimutasi ke Mabes Polri sebagai Penyidik dan barulah dimutasi ke Polda Bali sebagai Ditreskrimsus.

"Saya memohon dukungan dari semua pihak agar tugas-tugas menjadi Kapolres Tabanan dapat berjalan dengan baik," pinta pejabat asal Bandung ini. 


AKBP Leo mengucapkan teriamasih kepada seluruh pihak selama bertugas di Tabanan. Terutama anggota Polres Tabanan atas dukungan dan kerja keras selama masa jabatannya. 

"Ini semua berkat rekan-rekan dan tim. Saya secara pribadi dan kedinasan ingin mengucapkan ribuan maaf serta mengapresiasi etos kerja dan semangat jajaran di Polres Tabanan," katanya.

AKBP Leo juga mengenang berbagai pengalaman selama bertugas, termasuk saat bersama-sama naik gunung pada minggu pertama penugasannya. 

Bahkam dalam kesempatan itu dia juga mengapresiasi prestasi Polres Tabanan yang berhasil meraih peringkat 1 dalam pelayanan publik dan masuk dalam 10 besar nasional. "Ini merupakan bentuk semangat dari rekan-rekan. Saya mengucapkan terima kasih," tambahnya.

Dalam pesan terakhirnya, AKBP Leo memberikan motivasi dan semangat kepada seluruh anggota agar tetap menerapkan etos kerja yang baik.7des

Komentar