Cemburu, Tikam Korban dengan Gunting
SEMARAPURA, NusaBali - Unit Reskrim Polsek Nusa Penida, Klungkung mengamankan KWK, 33, di Desa Jungutbatu, Kecamatan Nusa Penida, Klungkung, Senin (22/6) sekitar pukul 10.00 Wita.
Lelaki asal Desa Tongkaina, Kecamatan Bunaken, Manado, Sulawesi Utara ini diamankan petugas karena menikam NFR, 31, dengan gunting di rumah kos Desa Jungutbatu, Sabtu (20/7) sekitar pukul 01.30 Wita. Kasus ini diduga karena pelaku cemburu setelah melihat chat pasangannya dengan korban.
Informasi di lapangan, kejadian ini bermula pada Sabtu sekitar pukul 01.30 Wita. Ketika itu pelaku mencari korban ke kamar kosnya. Pelaku menusuk korban dengan gunting. Saksi di kos-kosan itu ikut masuk ke kamar korban. Saksi melihat korban tertidur miring dengan gunting tertancap pada perutnya. Pelaku saat itu masih memukuli kepala korban. Saksi melerai dan pelaku meninggalkan lokasi TKP.
Korban asal Lingkungan III Tongkaina, Kecamatan Bunaken, Manado, dalam kondisi terluka dibawa berobat ke Puskesmas di Desa Jungutbatu. Kasus ini langsung dilaporkan ke Polsek Nusa Penida. Kasi Humas Polres Klungkung, Iptu Agus Widiono, mengatakan setelah menerima laporan langsung turun ke lokasi untuk menggelar olah TKP dan meminta keterangan saksi.
Unit Reskrim Polsek Nusa Penida berhasil mengamankan pelaku, Senin (22/6) sekitar pukul 10.00 Wita. “Tersangka sudah ditahan di Polsek Nusa Penida,” ujar Iptu Agus Widiono. Kasus ini dipicu karena cemburu. 7 wan
Komentar