Ricky Fajrin Diplot Jadi Stoper Timnas
Bek kiri Bali United Ricky Fajrin diplot sebagai stoper atau bek tengah- kiri Timnas U-22 Indonesia.
KUALALUMPUR, NusaBali
Ricky mengisi posisi Bagas Adi Nugroho yang tak dibawa karena cedera. Ricky dipilih tim pelatih karena dia juga spesialis kaki kiri.
Demikian diungkapkan asisten pelatih Timnas U-22 Bima Sakti soal penunjukan Ricky Fajrin sebagai pengganti Bagas Adi Nugroho. Menurut Bima, tim pelatih timnas U-22 memilih menggeser Ricky sebagai bek tengah.
"Selain Bagas, yang spesialis kaki kiri hanya Ricky. Di situ juga ada Rezaldi tapi sementara ini dicoba Ricky Fajrin untuk menggantikan Bagas," ujar Bima Sakti.
Timnas U-22 tergabung di grup B SEA Games 2017. Skuat Garuda Muda berada di grup tersebut bersama Thailand, Vietnam, Kamboja, Filipina dan Timor Leste.
Menghadapi Thailand, kata Bima, pihaknya sudah mengantongi strategi mengalahkan tim Gajah Putih itu. Pelatih Luis Milla memakai taktik serangan balik untuk bisa mengalahkan rival beratnya itu.
"Kami akan menggunakan kecepatan pemain-pemain yang kami miliki dan kami tahu Thailand memiliki skuat yang bagus baik bertahan maupun menyerang. Organisasinya juga sangat bagus sehingga kami manfaatkan untuk counter attack dengan cepat," ujar Bima Sakti.
Milla sedikit sudah mengetahui kekuatan Thailand. Sebab sebelumnya, pelatih asal Spanyol itu sudah melihat langsung penampilan mereka di Kualifikasi Piala Asia U-23, Juli lalu.
Kala itu, timnas U-22 dan Thailand sama-sama tergabung di grup H. Laga kedua tim berakhir imbang 1-1. Thailand menjadi lawan pertama timnas U-22 pada Selasa, 15 Agustus 2017. *
1
Komentar