nusabali

Kapolres Bertandang ke Kantor DPD II Golkar Buleleng

  • www.nusabali.com-kapolres-bertandang-ke-kantor-dpd-ii-golkar-buleleng

SINGARAJA, NusaBali - Kegiatan safari keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang dilakukan oleh Kapolres Buleleng AKBP Ida Bagus Widwan Sutadi ke partai politik kembali berlanjut.

Kali ini dilakukan dengan pengurus DPD II Partai Golkar Kabupaten Buleleng, Minggu (11/8) pagi.

Kapolres AKBP Widwan mengunjungi Kantor DPD II Partai Golkar Kabupaten Buleleng yang berlokasi di Jalan Ngurah Rai Kelurahan Banjar Jawa, Kecamatan Buleleng. Rombongan Kapolres diterima Ketua DPD II  Partai Golkar Buleleng I Gusti Komang Kresna Budi dan Sekretaris Ketut Susila Umbara.

AKBP Widwan menyampaikan tujuannya menggelar silaturahmi ke partai politik di Buleleng. Pendekatan ke pengurus partai politik ini untuk menciptakan situasi Pilkada 2024 aman dan kondusif. “Selain silaturahmi, kami berharap adanya komunikasi yang baik,” kata dia.

“Kehadiran polisi menjamin keamanan dan kenyamanan di Kabupaten Buleleng, terutama rangkaian Pilkada 2024. Kami harapkan adanya komunikasi yang baik dan hubungan emosional yang baik kepada semua pihak,” sambung AKBP Widwan.

Dia juga membeberkan mengenai upaya pemberantasan narkoba yang menjadi prioritas Polres Buleleng yang saat ini tengah gencar dilakukan. “Akar permasalahan yang ada di wilayah Buleleng saat ini adalah narkoba,” lanjut dia.

Kresna Budi mengapresiasi Polres Buleleng dalam upaya menciptakan situasi keamanan dan ketertiban menjelang Pilkada 2024. “Kami dari Partai Golkar mendukung dan turut menjaga terciptanya situasi di Buleleng yang aman, kondusif, dan damai,” ucapnya. 7 mzk

Komentar