Mbappe Targetkan 50 Gol Musim Ini
Real Madrid Juara Piala Super, Ancelotti Raih Trofi Terbanyak
Jika dapat mencetak 50 gol, kata Mbappe, akan terjadi 50 gol. Namun yang terpenting, kata Mbappe, menang dan berkembang sebagai sebuah tim.
WARSAWA, NusaBali
Usai mencetak gol pertamanya bagi Real Madrid, Kylian Mbappe memasang target mencetak 50 gol bagi Los Blancos pada musim ini. Hal itu ditegaskan Mbapp usai debut saat Real Madrid mengalahkan Atalanta 2-0 pada Piala Super Eropa 2024, di National Stadium Warsawa, Kamis (15/8) dinihari WITA.
Federico Valverde membuka skor bagi Real Madrid di menit ke-59. Lalu Mbappe mencetak gol kedua Los Blancos di menit ke-68. Gol itu yang gol pertama bagi Mbappe, usai bergabung Real Madrid musim panas 2024. Golnya itupun membantu Los Blancos menjuarai Piala Super Eropa 2024.
Mbappe menjebol gawang Atalanta setelah menyambut umpan Jude Bellingham. Kapten timnas Prancis itu mengaku sangat senang bisa mencetak gol pertamanya untuk Los Blancos.
"Bagi penyerang seperti saya, menjadi penentu di laga pertama itu penting, tetapi saya juga senang bisa bermain, saya sangat menantikannya,"kata Mbappe.
Sebagai penyerang, Mbappe mengaku tak puas hanya mencetak satu gol bagi Real Madrid. Dia berharap dapat mencetak 50 gol pada musim ini. Jika bisa mencetak 50 gol, kata Mbappe, akan terjadi 50 gol. Namun yang terpenting, kata Mbappe, menang dan berkembang sebagai sebuah tim.
Lebih jauh Mbappe menyebut laga debutnya bersama Real Madrid menjadi momen luar biasa. Apalagi dia ikut menyumbangkan satu gol. Mbappe juga menilai sebagai luar biasa dan dirinya lama menunggu momen Madrid, yakni bermain dengan seragam dan lambang ini, untuk para penggemar.
Eks pemain AS Monaco itu itu menyebut satu golnya ke gawang Atalanta menjadi tugas yang diembannya sebagai penyerang dan mencetak gol. Namun terlepas dari satu gol tersebut, Mbappe merasa senang hanya bisa bermain dengan seragam Los Blancos karena telah lama menantikannya.
Dengan tambahan satu trofi Piala Super Eropa, kini membuat Real Madrid menjadi klub tersukses dari kompetisi ini dengan menorehkan enam gelar juara, sekaligus jadi penampilan kesembilan Real Madrid di Piala Super Eropa (M6 K3). Mereka menyamai rekor Barcelona.
Selain itu, Carlo Ancelotti menjadi pelatih pertama yang mencatat lima kemenangan Piala Super Eropa. Sebelumnya, dia pernah membantu AC Milan menjadi juara pada 2003 dan 2007 serta Real Madrid pada 2014 dan 2022.
Ancelotti juga menjadi satu dari lima orang yang mengangkat trofi Piala Super Eropa sebagai pemain dan pelatih. Dia menyamai catatan bersama Pep Guardiola, Diego Simeone, Luis Enrique, dan Zinedine Zidane.
Selain itu, Dani Carvajal dan Luka Modric jadi pemain pertama yang mencatat lima kemenangan Piala Super Eropa. Mereka juga menjadi dua pemain pertama yang tampil dalam enam edisi di ajang tersebut.
Sedanglan Ancelotti kini jadi pelatih Real Madrid dengan gelar terbanyak. Selain membawa Real Madrid meraih enam gelar, Don Carlo, julukan pelatih asal Italia itu juga memenangkan tiga gelar Liga Champions, dua Piala Dunia Antarklub, tiga Piala Super Eropa, dua gelar LaLiga, dua Copa del Rey dan dua Piala Super Spanyol.
Don Carlo menyamai perolehan trofi pelatih legendaris Real Madrid, Miguel Munoz, yang mempersembahkan total 14 trofi. Bahkan kini, eks pelatih AC Milan itu juga mendekati rekor Miguel Munoz sebagai pelatih dengan jumlah laga terbanyak bersama Los Blancos. Miguel Munoz dalam 14 tahun beruntun sebagai pelatih El Real ikut menjalani laga sebanyak 605 kali, dengan kemengan dua Piala Eropa, satu Piala Interkontinental, sembilam LaLiga Spanyol dan dua Piala Spanyol.
Ke depannya, Ancelotti berharap mampu menemukan keseimbangan antar lini di skuad untuk dipersiapkan mengarungi musim 2024/2025 yang akan segera dimulai.
"Hal yang paling sulit menemukan keseimbangan yang baik dengan kualitas yang kami miliki di depan. Kami berharap memiliki musim yang baik, kami memiliki skuad yang fantastis dan kami akan menemukan keseimbangan itu," kata Carlo Ancelotti. *
Komentar