nusabali

Wakil Indonesia Habis di Semifinal Japan Open

  • www.nusabali.com-wakil-indonesia-habis-di-semifinal-japan-open

JAKARTA, NusaBali - Ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana, harus tumbang di tangan wakil Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin. Hasil ini membuat wakil Indonesia habis di Japan Open 2024.

Ya, dalam di Yokohama Arena, Yokohama, Jepang, Sabtu (24/8) siang WITA, Leo/Bagas dilahkan Fei/Izzuddin, 19-21 dan 17-21 dalam waktu 42 menit. Leo/Bagas pun mengakui kurang tampil maksimal pada babak semifinal Japan Open 2024, Sabtu.

“Hari ini kami bertanding tidak seperti diharapkan. Kami hari ini sudah mencoba dengan maksimal meskipun hasilnya kami kalah. Kami harus mencoba lagi di kesempatan selanjutnya,” kata Leo, di laman PP PBSI.

Lebih lanjut, Leo dan Bagas menyoroti pertahanan mereka yang kurang solid, serta melakukan beberapa kesalahan sendiri yang membuat lawan mendapatkan poin.

Meski demikian, bagi pasangan anyar yang baru debut mereka, hasil di turnamen BWF Super 750 ini mereka nilai cukup baik. “Ke depan, latihan kami harus ditambah. Harus lebih keras. Ini karena masih banyak kesempatan di depan,” ujar Leo.

Dengan ini, maka tidak ada satu pun wakil Indonesia di babak final Japan Open 2024. Sebelumnya, ganda putra lainnya, Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin harus takluk dari juara dunia 2023 Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae (Korea Selatan) pada babak semifinal.

“Alhamdulillah permainan kami cukup baik, semua bisa keluar. Meskipun hasil akhirnya kami belum berhasil dan belum beruntung. Kami sudah berusaha maksimal di lapangan,” kata Fikri.

Lebih lanjut, Fikri/Daniel mengakui bahwa pada gim ketiga, lawan dapat memberikan perlawanan lebih baik. Keduanya pun merasa senang karena terus mendapatkan dukungan dari penggemar yang datang langsung ke arena.

Meskipun langkah mereka sebagai pasangan baru harus terhenti di babak empat besar pada debutnya kali ini, Fikri/Daniel mengaku semakin termotivasi untuk berkembang bersama, disusul dengan evaluasi-evaluasi dari pelatih.

“Kami sebagai pasangan baru sudah empat kali main di sini. Rasanya tetap banyak yang harus dievaluasi lagi. Di sini hasilnya cukup baik bisa sampai semifinal. Tetapi kami tetap tidak boleh puas. Harus diperbaiki masing-masing agar bisa lebih kompak lagi,” kata Daniel. ant

Komentar