nusabali

Pj Bupati Klungkung Hadiri Musda DPD LPM

  • www.nusabali.com-pj-bupati-klungkung-hadiri-musda-dpd-lpm

SEMARAPURA, NusaBali - Pj Bupati Klungkung I Nyoman Jendrika menghadiri Musyawarah Daerah Dewan Pimpinan Daerah Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (DPD LPM) Kabupaten Klungkung di ruang rapat Praja Mandala Kantor Bupati Klungkung, Selasa (3/9).

Musda membentuk kepengurusan DPD LPM Kabupaten Klungkung masa bakti 2024-2029. Hadir, Kadis Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Klungkung I Wayan Suteja.

Jendrika mengatakan LPM merupakan organisasi atau wadah yang dibentuk atas prakarsa masyarakat sebagai mitra pemerintah kelurahan/desa dalam menampung dan mewujudkan aspirasi dan kebutuhan masyarakat di bidang pembangunan. 

Tujuan utamanya untuk meningkatkan prakarsa dan swadaya masyarakat dalam menjalankan program pembangunan secara partisipatif. LPM diharapkan mampu menyusun rencana pembangunan yang partisipasif, menggerakkan swadaya gotong-royong masyarakat dan melaksanakan serta mengendalikan pembangunan. 

“Semoga kepengurusan DPD LPM Kabupaten Klungkung masa bakti 2024-2029 dapat melaksanakan tugas sesuai tupoksinya,” harap Jendrika. 7 wan

Komentar