nusabali

Kandidat Kepala Daerah Berebut Simpati di Acara Ngeroras

  • www.nusabali.com-kandidat-kepala-daerah-berebut-simpati-di-acara-ngeroras

AMLAPURA, NusaBali - Politisi dari lintas partai yang juga kandidat kepala daerah bertemu di acara ngeroras massal di Banjar Adat Pakel, Desa Sangkan Gunung, Kecamatan Sidemen, Karangasem, Selasa (3/9). Seperti berebut simpati masyarakat di musim Pilkada 2024, politisi yang maju Pilkada Karangasem hingga Pilgub Bali hadir.

Mereka silih berganti datang dalam acara adat tersebut. Bupati Karangasem yang juga calon incumbent dari PDI Perjuangan (PDIP), I Gede Dana hadir pertama kali. Dia didampingi Anggota Fraksi PDIP DPRD Bali Dapil Karangasem, Made Darmini. 

Kemudian disusul Cabup-Cawabup Karangasem yang diusung Partai NasDem dan Golkar, yakni I Gusti Putu Parwata (Gus Par)-Pandu Prapanca Lagosa. Selain itu, Cagub Bali yang diusung Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus, Made Muliawan Arya alias De Gadjah juga hadir. 

De Gadjah didampingi Ketua DPC Gerindra Karangasem yang juga Anggota DPRD Bali Dapil Karangasem Nyoman Suyasa serta kader Gerindra lainnya.

Pertemuan tak sengaja para kandidat calon kepala daerah ini, saling mencari simpati masyarakat di tempat acara. Bahkan Cabup, Gus Par mengajak kumandangkan yel-yel, dikawal sejumlah pemuda mengenakan seragam ‘Sameton Pakel’

Ketua Panitia Ngeroras Massal, Jro Ketut Udiana mengatakan kehadiran para kandidat calon kepala daerah karena diundang Krama Banjar Adat Pakel.” Kan masing-masing krama yang punya pitra untuk upacara ngeroras memiliki undangan, ternyata yang datang para politisi dan sejumlah pejabat,” ujar Udiana. 

Udiana mengatakan, selaku ketua panitia, dirinya hanyalah menyambut setiap undangan yang datang dan mempersilahkan duduk di tempat yang sudah disediakan. k16

Komentar