nusabali

Barongsai Gagal Raih Medali

  • www.nusabali.com-barongsai-gagal-raih-medali

DENPASAR, NusaBali - Kontingen Barongsai Bali gagal meraih medali pada pertandingan perdana PON Barongsai di Martial Art Arena, Deli Serdang, Sumatera Utara, Rabu (4/9). Dalam nomor di laga perdana itu, Naga Kecepatan, tim Bali di posisi keempat dengan catatan waktu 1 menit 0,1 detik.

Ketua Umum Federasi Olahraga Barongsai Indonesia (FOBI) Bali, Andra Jaya menjelaskan ada Sembilan provinsi yang mengirimkan kontingen pada PON XXI/2024 ini. Yakni Bali, Sumatera Utara, Riau, Sumatera Barat, Kalimantan Timur, Jawa Tengah, Aceh, Jakarta dan Yogyakarta. Pada laga perdana belum bisa memberikan medali untuk Bali. 

"Nomor perdana cuma mampu diperingkat empat," ungkap Andra Jaya, melalui WhatsApp, Rabu (4/9)

Dijelaskannya, nomor perdana yang ditandingkan itu adalah Naga Kecepatan. Pada nomor itu, anak asuhnya mencatatkan waktu 1 menit 0,1 detik. Catatan itu di bawah kontingen Sumatera Utara yang meraih emas dengan 0,43 detik, posisi kedua Jawa Tengah (perak) dengan 0,44 detik, posisi ke tiga Riau (perunggu) dengan catatan 0,47 detik. 

"Hari ini baru main dua kelas, namun belum menghasilkan medali," jelas Andra Jaya.

Pada pertandingan nomor Barongsai Halang Rintang, Andra Jaya mengaku anak asuhnya itu tidak mendapatkan hasil optimal. Banyak kesalahan yang dilakukan para atlet. Dia pun memperkirakan kalau hal itu disebabkan gerogi saat tampil. 

"Kalau kedua banyak kesalahan. Faktor gerogi penyebab. Semoga di nomor selanjutnya bisa tampil optimal dan meraih medali," harap Andra Jaya.dar

Komentar