Disdukcapil Tabanan Buka Posko Rekam e-KTP Sabtu dan Minggu
Disdukcapil Tabanan
Posko Rekam
e-KTP
SMAN 1 Baturiti
Kepala Disdukcapil Tabanan
I Gusti Agung Rai Dwipayana
TABANAN, NusaBali - Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Tabanan membuka posko rekam e-KTP hari Sabtu dan Minggu. Layanan itu dilakukan untuk mengejar target perekaman e-KTP untuk usia 16 dan 17 tahun jelang Pilkada Tabanan.
Posko layanan Sabtu dan Minggu ini akan dilakukan hanya sampai September 2024. Layanannya dimulai dari pukul 09.00 sampai 12.00 Wita. Disdukcapil meminta kepada masyarakat Tabanan yang merasa belum melakukan perekaman segera dating ke Kantor Disdukcapil Tabanan.
Kepala Disdukcapil Tabanan I Gusti Agung Rai Dwipayana menegaskan, posko yang dibuka setiap Sabtu dan Minggu merupakan bagian dari mengejar target perekaman. Karena saat ini penduduk usia 16 dan 17 tahun yang belum perekaman tersisa sekitar 1.500 orang. "Kami janji kan target ini tuntas September, makanya kami buka posko layanan setiap Sabtu dan Minggu," ujarnya, Kamis (5/9).
Disebutkan, layanan posko tersebut akan dibuka selama 4 jam setiap hari. Dia minta masyarakat Tabanan yang belum perekamanan e-KTP segera dating ke Kantor Diadukcapil. Khususnya bagi masyarakat yang berusia 16 dan 17 tahun. "Layanan posko ini adalah tambahan. Kami juga sudah melakukan layanan jemput bola ke desa-desa maupun ke sekolah," tegas Rai Dwipayana.
Sebut dia, layanan jemput bola ke sekolah telah rampung dilakukan. Sistem perekaman untuk usia 16 dan 17 tahun ini dilakukan gencar supaya nantinya ketika hajatan Pilkada Tabanan berlangsung tidak ada celah menggugat bahwa tidak memiliki KTP elektronik. "Makanya yang usia 16 tahun ini lakukan perekaman saja dulu, begitu nanti usia 17 tahun langsung dicetak KTP mereka," tegasnya.
Dia berharap selama layanan posko ini dibuka masyarakat memanfaatkan dengan baik. Apalagi layanan sudah dibuka hari libur sehingga memudahkan bagi pelajar utamanya datang ke Kantor Dukcapil. "Kami harapkan target 1.500 ini bisa tuntas sebelum akhir bulan September," harap Rai Dwipayana.
Sebelumnya, Disdukcapil Tabanan menargetkan perekaman e-KTP untuk pemilih pemula tuntas dalam 3 bulan. Sebelumnya dari 3.800 pemilih pemula yang harus perekaman, sudah disasar 2.244 orang. Rai Dwipayana mengatakan untuk mencapai target tersebut sudah dikebut dalam perekaman. Sebab pemilih pemula yang dicatat berada di 24 sekolah telah disasar melalui layanan jemput bola. "Mereka yang disasar ini adalah pemilih pemula yang memiliki hak pilih pada 14 Februari 2024 nanti," jelasnya.
Dengan waktu pelaksanaan Pemilu 2024 yang semakin dekat, dia pun optimis jumlah perekaman KTP bagi sekitar seribu pelajar yang tersisa itu tidak akan menemui kendala.7des
Komentar