nusabali

Cagub De Gajah Disambut Bacalon Bupati Gus Par

  • www.nusabali.com-cagub-de-gajah-disambut-bacalon-bupati-gus-par
  • www.nusabali.com-cagub-de-gajah-disambut-bacalon-bupati-gus-par

AMLAPURA, NusaBali - Bakal calon Gubernur Bali dari Partai Gerindra Made Muliawan Arya alias De Gadjah, disambut bakal calon Bupati Karangasem I Gusti Putu Parwata saat menghadiri undangan pernikahan I Gusti Nyoman Merta Kepakisan dengan Ni Luh Indah Ratna Kujarni, di Jro Subagan, Jalan Ahmad Yani Amlapura, Jumat (13/9) pukul 18.00 Wita. Mempelai laki adalah adik I Gusti Putu Parwata, atau putra bungsu dari mantan Bupati I Gusti Ayu Mas Sumatri.

Kedatangan De Gadjah juga disambut Ketua DPD Partai NasDem Karangasem I Gusti Ayu Mas Sumatri, Wakil Ketua DPD Partai NasDem Karangasem yang juga Ketua Fraksi Partai NasDem di DPRD Karangasem I Gusti Ngurah Gede Subagiartha, dan Ketua DPC Partai NasDem Kecamatan Kubu I Wayan Rumantik.

Selain De Gadjah, turut hadir menghadiri undangan Penasihat DPC Partai Gerindra Karangasem Jro Galon, Ketua DPC Partai Gerindra I Nyoman Suyasa, Wakil Ketua DPRD Karangasem Kadek Weisya Kusmia Dewi, Ketua Fraksi Partai Gerindra DPRD Karangasem Ni Komang Molu Indah Juliani, anggota DPRD dari Fraksi Partai Gerindra I Nengah Karyawan dan I Wayan Parka.

Selanjutnya mereka duduk. De Dajah diapit I Gusti Ayu Mas Sumatri dan Jro Galon. De Gadjah sempat menepuk-nepuk pundak I Gusti Ayu Mas Sumatri, untuk menambahkan keakraban sesama pimpinan partai, juga mendoakan agar sang suami dari I Gusti Ayu Mas Sumatri, I Gusti Made Tusan, selalu sehat.


Selanjutnya ngobrol santai, lebih banyak basa-basi sambil tertawa lepas. De Gadjah yang Ketua DPD Partai Gerindra Bali  sempat menyinggung masalah persediaan air bersih di Karangasem yang masih perlu dioptimalkan, juga bicara pendidikan.

Selanjutnya silih berganti minta foto bersama yang pertama pasangan pengantin, bersama I Gusti Putu Parwata, I Gusti Ayu Mas Sumatri dan I Gusti Ngurah Gede Subagiartha, selanjutnya foto bersama undangan yang kebetulan hadir di sana.

De Gadjah dengan sabar melayaninya, satu persatu, foto bersama. Saat NusaBali mencegat, mengenai target perolehan suara di Pilkada Gubernur Bali 2024 di Karangasem, langsung menjawab singkat. "Targetnya menang," tegas politisi kelahiran Denpasar 12 Mei 1981, yang alumnus STIE (Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi) Malangkucecwara, Malang, Jawa Timur.

Ketika didesak, menangnya berapa persen? "Jangan saya dipancing begitu," ucapnya berkelit. Lebih lanjut, mantan Wakil Ketua DPRD Denpasar 2014-2019, dan 2019-2024, ini enggan bicara Pilkada di Karangasem.7k16

Komentar