Kantor KPU dan Bawaslu Badung Dijaga Ketat
DENPASAR, NusaBali - Dalam rangka memastikan kelancaran dan keamanan proses Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Badung 2024, Satgas Operasi Mantap Praja (OMP) Agung 2024 memperkuat patroli malam di sekitar kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Badung, Minggu (15/9).
Patroli ini melibatkan personel dari Polres Badung yang tergabung dalam UKL (Unit Kecil Lengkap) Regu 1.
Kantor KPU dan Bawaslu yang berlokasi di Gedung Graha Pemilu Alaya Giri Nata, Jalan Kebo Iwa Utara No 39 A Padangsambian Kaja, Denpasar Barat, menjadi fokus utama pengamanan. Tujuannya dalam rangka pengamanan tahap penelitian, penetapan, serta pengundian nomor urut pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Badung.
Perwira Pengawas UKL Regu 1 Satgas OMP 2024, AKP Dewa Putu Tasna Wideca menjelaskan pengamanan ini adalah untuk menjaga stabilitas keamanan, terutama di wilayah sekitar kantor KPU dan Bawaslu Badung dalam rangka pengamanan tahap penelitian, penetapan dan pengundian nomor urut Paslon Bupati dan Wakil Bupati Badung. “Kami ingin memastikan bahwa seluruh proses pemilihan berjalan dengan aman dan tertib, serta mengantisipasi segala bentuk gangguan yang mungkin terjadi,” tegasnya.
Selain melaksanakan pengawasan, para personel Satgas OMP juga memberikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat yang berada di sekitar area kantor KPU dan Bawaslu Badung, sehingga mendapatkan sambutan baik oleh warga yang merasa lebih tenang dengan adanya pengamanan ekstra. “Kami sangat mengapresiasi patroli malam ini, karena menunjukkan bahwa keamanan selama pemilihan sangat diperhatikan,” ujar salah seorang warga setempat.
Langkah penguatan patroli ini diharapkan dapat mencegah segala bentuk ancaman yang dapat mengganggu jalannya Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Badung. Gabungan Satgas OMP Agung 2024 berkomitmen untuk terus memastikan kondisi yang aman dan kondusif hingga hari pemungutan suara. Dengan adanya pengamanan yang intensif diharapkan proses Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Badung dapat berlangsung dengan lancar dan terhindar dari gangguan yang dapat mempengaruhi integritas pemilihan. 7 cr79
1
Komentar