nusabali

I Gede Siman Sudartawa Masih Mendominasi Nomor 50 Meter Gaya Punggung PON XXI/2024

  • www.nusabali.com-i-gede-siman-sudartawa-masih-mendominasi-nomor-50-meter-gaya-punggung-pon-xxi2024

MEDAN, NusaBali.com – Perenang kelahiran Klungkung Bali, I Gede Siman Sudartawa, kembali menunjukkan performa terbaiknya di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 Aceh-Sumatera Utara, dengan menyabet medali emas di nomor 50 meter gaya punggung putra. Bertanding di Kolam Renang Selayang, Medan, Sumatera Utara, Senin (16/9/2024), Siman yang kini membela kontingen Sulawesi Tengah berhasil mencatatkan waktu tercepat 25,46 detik.

Kemenangan ini semakin mempertegas dominasi Siman, yang pada usia 30 tahun masih mampu mengalahkan para perenang muda berbakat seperti Jason Donovan Yusuf dari DKI Jakarta, yang berusia 17 tahun dan finis di posisi kedua dengan waktu 25,62 detik. Medali perunggu diraih oleh perenang Papua, Farrel Armandio Tangkas (23 tahun), dengan catatan waktu 26,00 detik.

Siman memang dikenal sebagai spesialis gaya punggung jarak pendek. Dia adalah pemegang rekor nasional di nomor 50 meter gaya punggung dengan waktu 25,01 detik yang dibuat pada 2018. Selain itu, dalam dua edisi PON sebelumnya, Siman selalu berhasil menjadi yang terbaik di nomor yang sama. Pada PON 2016 Jawa Barat, dia bahkan menorehkan rekor PON dengan catatan waktu 25,24 detik, yang hingga kini belum terpecahkan.

Di PON 2021 Papua, Siman juga sukses meraih medali emas dengan waktu 25,77 detik. Namun, kala itu, dia masih mewakili kontingen DKI Jakarta. Kini, membela Sulawesi Tengah, Siman tetap tak tertandingi di ajang olahraga nasional terbesar ini.

Berikut hasil lengkap perlombaan renang nomor 50 meter gaya punggung putra PON XXI/2024 Aceh-Sumatera Utara:
  • 1. I Gede Siman Sudartawa (Sulawesi Tengah) – 25,46 detik  
  • 2. Jason Donovan Yusuf (DKI Jakarta) – 25,62 detik  
  • 3. Farrel Armandio Tangkas (Papua) – 26,00 detik  
  • 4. Dwiki Anugrah (DKI Jakarta) – 26,72 detik  
  • 5. Satria Andrew Tan (Bali) – 26,92 detik  
  • 6. Romeo Lingga Al Farizi (Jawa Timur) – 27,11 detik  
  • 7. Gilbert Eliezer Argaperwiwa (Jawa Barat) – 27,23 detik  
  • 8. Olympus Gatotkaca Putra Nandito (IKN) – 27,75 detik  
Dengan prestasi ini, Siman tidak hanya membawa pulang medali emas, tetapi juga kembali menegaskan statusnya sebagai salah satu perenang terbaik Indonesia di nomor gaya punggung, meskipun persaingan semakin ketat dengan munculnya bakat-bakat muda yang menjanjikan. *ant

Komentar