Hadapi Inter, Pelatih Milan di Ujung Tanduk
MILAN, NusaBali - Nasib pelatih AC Milan Paulo Fonseca dilaporkan di ujung tanduk karena jika kalah lawan Inter Milan, maka akan dipecat.
Fonseca diharapkan membuat AC Milan tampil lebih baik daripada di era Stefano Pioli. Namun ekspektasi itu gagal dijawab pelatih asal Portugal itu. Duel tersebut akan mewarnai laga pekan ke-5 Serie A 2024/2025, di Giuseppe Meazza, San Siro, Senin (23/9) dinihari, pukul 02.45 WITA.
AC Milan tampil menjanjikan di masa pramusim. Namun begitu kompetisi resmi dimulai, Rossoneri ditahan imbang Torino dan Lazio. Lalu Milan dikalahkan Parma, yang baru promosi dari Serie B.
Hasil itu membuat fans AC Milan berang. Mereka menuntut Paulo Fonseca segera didepak dari San Siro. Apalagi fans Milan sejak awal menolak penunjukan Fonseca. Kini manajemen Rossoneri juga ikut gerah.
Gazzetta dello Sport melaporkan, Fonseca didepak dari San Siro jika AC Milan kalah dari Inter Milan dalam derby della madonnina. Direktur Milan dan plus Zlatan Ibrahimovic disebut-sebut sangat khawatir minimnya reaksi yang dilihat saat lawan Liverpool. Mereka juga khawatir rapuhnya pertahanan Rossoneri. So, kekalahan di derby Milan akan membuat Fonseca kehilangan pekerjaannya.
Ya, kedua tim berlaga dengan performa kontras. Inter belum kalah, dengan dua kali menang dan dua kali imbang. Sedangkan AC Milan baru meraih satu kemenangan atas Venezia 4-0.
Inter imbang 2-2 dengan Genoa, mengalahkan Lecce 2-0 dan Atalanta 4-0, lalu imbang 1-1 dengan Monza.
Sementara itu, AC Milan meraih kemenangan pertamanya pekan lalu dengan menghajar Venezia 4-0 lewat gol-gol Theo Hernandez, Youssouf Fofana, Christian Pulisic (penalti), dan Tammy Abraham (penalti). Sebelumnya, tim racikan pelatih baru Paulo Fonseca itu imbang 2-2 kontra Torino dan Lazio, serta kalah 1-2 dari Parma.
Inter dan Milan sama-sama baru beraksi di panggung Liga Champions, dan lawannya pun sama-sama klub Inggris. Inter mencuri hasil imbang 0-0 di markas ManCity, sedangkan Milan kalah 1-3 dari Liverpool di kandang. AC Milan sempat unggul cepat dengan gol Pulisic,namun kebobolan tiga, dan akhirnya terkapar 1-3. *
1
Komentar